ASTINDO Hybrid Travel Fair Targetkan Rp50 Miliar Transaksi

Wednesday, 02 March 22 Bonita Ningsih

Pelaksanaan ASTINDO Hybrid Travel Fair 2022 sudah di depan mata. Asosiasi Travel Agent Indonesia menggelar acara ini di pusat perbelanjaan PIK Avenue Jakarta Utara pada tanggal 3 hingga 6 Maret 2022.

Selain offline, para pengunjung juga dapat melihat showcase travel fair melalui website www.astindovirtualtravelfair.com. Di sini, para pengunjung dapat berinteraksi secara langsung dengan travel assistant dari para travel agent yang bergabung dalam pameran tersebut.

Ketua Panitia Pelaksana ASTINDO Hybrid Travel Fair 2022, Anton Sumarli, menjelaskan bahwa terdapat 15 travel agent yang akan berpartisipasi dalam acara ini. Acara ini juga akan menghadirkan empat desa wisata pemenang dari Anugerah Desa Wisata 2021 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

BACA JUGA:   PEVS 2022 Hadir Sebagai Wadah Kolaboratif Pelaku Industri Kendaraan Listrik Indonesia

Tak ketinggalan, 13 maskapai penerbangan domestik dan internasional juga akan berpartisipasi dalam ASTINDO Hybrid Travel Fair 2022. Maskapai tersebut adalah All Nippon Airways, Cathay Pacific, China Airlines, Citilink, Etihad Airways, EVA Air, Garuda Indonesia, Japan Airlines, Nam Air, Qatar Airlines, Qantas Airways, Singapore Airlines, Sriwijaya Air, dan Super Air jet. 

“Akan ada badan promosi pariwisata luar negeri juga seperti Tourism Australia, Korea Tourism Organization, Tourism Authority of Thailand, Singapore Tourism Board, dan juga Tourism Malaysia,” jelas Anton.

Lebih lanjut Anton mengatakan bahwa acara ini juga didukung oleh Kemenparekraf, Kementerian Perhubungan, Dinas Pariwisata & Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, dan Dinas Kebudayaan DKI Jakarta. Selain itu, Bank Central Asia (BCA) juga akan menjadi bank partner pada penyelenggaraan ASTINDO Hybrid Travel Fair 2022.

BACA JUGA:   Vietnam Siap Menyambut Delegasi ASEAN Tourism Forum 2019

Dengan banyaknya dukungan dari berbagai pihak, Anton, optimistis ASTINDO Hybrid Travel Fair 2022 dapat berjalan lancar dan sukses. Bahkan, pihaknya menargetkan lebih dari 10.000 pengunjung yang hadir secara langsung dan dihadiri banyak orang dari penjuru Indonesia secara virtual. 

“Untuk target transaksi offline dan online di angka Rp50 miliar. Targetnya tidak muluk-muluk karena saat ini kondisi belum normal seperti biasanya dan masih saling recovery,” ungkap Anton.

Sementara itu, Ketua Umum ASTINDO Pauline Suharno, berharap agar acara ini dapat menjadi salah satu pemicu semangat para anggotanya untuk lebih baik ke depannya. Acara ini juga sebagai wadah terbaik untuk travel agent berpromosi kepada masyarakat dengan harga terjangkau. Dengan demikian, penjualan para travel agent diharapkan dapat meningkat dan lebih baik dari tahun sebelumnya.

BACA JUGA:   Hammersonic Festival 2023 Siapkan Tempat Khusus Untuk UMKM dan Kaum Disabilitas

“Secara khusus, tujuan acara ini untuk mengembangkan bisnis travel agent yang berpartisipasi. Kemudian tujuan umumnya adalah berperan aktif dalam pengembangan industri pariwisata Indonesia,” ucap Pauline.