Club Med Tawarkan Paket Liburan Musim Dingin pada HSBC-ANA Travel Fair

Friday, 09 August 19 Herry Drajat

Club Med berpartisipasi dalam gelaran HSBC-ANA Travel Fair yang diselenggarakan di Laguna Atrium- Central Park Mal, Jakarta, pada tanggal 8-11 Agustus 2019 dengan menawarkan beragam paket promo. Salah satunya adalah liburan di Club Med Sahoro, Hokkaido, Jepang, destinasi yang dikenal sebagai tempat olahraga musim dingin terbaik.  

Selama pameran berlangsung, pengunjung dapat memesan paket-paket eksklusif dari ANA Airlines untuk menuju resor Club Med lainnya, seperti Club Med Tomamu Hokaido, Jepang, Club Med Manta Exclusive Collection Maldives, Club Med The Finolhu Villas Maldives, Club Med Bali, dan Club Med Bintan. Club Med menggabungkan paket resor dari pantai terbaik hingga tujuan salju all-inklusif, dengan ANA untuk memberikan penawaran terbaik.

BACA JUGA:   Rayakan Ramadan dengan Hampers Eksklusif Kolaborasi Raffles Jakarta dan Buttonscarves

Paket liburan musim dingin selama 3 hari 2 malam dapat dinikmati dengan menggunakan tiket ANA (All Nippon Airways) berharga mulai dari Rp9.300.000. Selain itu, untuk pemegang kartu HSBC dapat menikmati cashback dari HSBC untuk setiap transaksi pada saat pameran berlangsung.