Berdasarkan data dari situs Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Indonesia merupakan negara ke-6 dengan pengguna Internet terbesar di dunia setelah China, Amerika Serikat, India, Brazil, dan Jepang. Hal ini menyebabkan perubahan perilaku konsumen dalam memilih barang dan jasa yang digunakan. Perubahan-perubahan tersebut juga dirasakan dalam dunia pariwisata. Penggunaan digital marketing saat ini dianggap lebih efektif karena dapat menjangkau luas masyarakat, bahkan dalam hitungan detik, dan memungkinkan terjadinya interaksi antar penggunanya.
Perubahan ini tampak jelas bagi industri perhotelan. Bila sebelumnya masyarakat lebih memilih pemesanan kamar hotel melalui kantor agen perjalanan, saat ini banyak masyarakat yang beralih menggunakan agen online. Bukan hanya karena kemudahan transaksi tapi juga karena calon tamu dapat mengakses langsung foto, fasilitas, harga, hingga atraksi wisata yang berada di sekitar hotel. Reputasi dan ulasan juga menjadi bahan pertimbangan dalam memilih hotel secara online.
Berdasarkan survei yang dilakukan Tripadvisor, situs perjalanan terbesar di dunia, 83% wisatawan menganggap dengan membaca ulasan membuat mereka lebih yakin dalam menentukan pilihan hotel. Selain itu, survei menyatakan 65% wisatawan memesan hotel yang mendapatkan penghargaan dari Tripadvisor.
Allium Batam Hotel adalah hotel berbintang 4 dari manajemen Samali Hotels & Resorts yang berlokasi di pusat bisnis dan hiburan kota Batam, yaitu Nagoya. Hotel yang dapat dicapai hanya dalam waktu 5 menit dari Harbour Bay Ferry Terminal ini merupakan salah satu hotel yang mendapatkan penghargaan 2017 Certificate of Excellence dari Tripadvisor. Sertifikat ini diberikan oleh Tripadvisor kepada hotel yang memiliki konsistensi dalam mendapatkan rating dan review yang baik di situs tersebut. Allium Batam Hotel juga masuk dalam dua besar hotel terfavorit di Nagoya serta 10 besar hotel terfavorit di Batam pilihan pengunjung Tripadvisor.
Allium Batam Hotel memadukan konsep kamar yang modern dan fungsional dengan pelayanan dari staf yang berdedikasi tinggi. Pelayanan ini diwujudkan melalui HOTS atau Harmony of The Sense. Artinya, Allium Batam Hotel berusaha memberikan pelayanan terbaik melalui 5 indra, yaitu pendengaran (hearing), sentuhan (touch), perasa (taste), penglihatan (sight), dan penciuman (scents). Karena pengalaman menginap yang ditawarkan ini, 96 persen dari seluruh pengunjung memberikan ulasan atau review positif kepada Allium Batam Hotel dalam situs perjalanan terbesar bagi para wisatawan di dunia, yaitu Tripadvisor. Allium Batam juga sudah memiliki sertifikat halal MUI sehingga menjamin kenyamanan wisatawan Muslim yang berkunjung.
Allium Batam Hotel, produk upscale collection dari Samali Hotels & Resorts, menawarkan pilihan untuk perjalanan bisnis maupun liburan yang menarik dan sepadan. Terletak di salah satu bagian pusat kota, Nagoya, dan hanya beberapa langkah dari kawasan bisnis dan pusat perbelanjaan Batam, Allium Batam menawarkan 211 kamar dengan fasilitas Wi-Fi gratis, ruang meeting, Paris-Lyon Café and Lounge, pusat kebugaran, dan kolam renang outdoor.
KOMENTAR
0