Archipelago International Seimbangkan Bisnis Daring dan Luring

Thursday, 01 November 18 Herry Drajat
Archipelago International

Pada 22-24 Oktober 2018, Archipelago International kembali menyelenggarakan Konferensi Pemasaran & Penjualan yang dilakukan dua kali dalam setahun. Acara yang diadakan di Bali ini dihadiri lebih dari 160 peserta dari seluruh Indonesia dan Malaysia, dengan mengangkat tema “Menyeimbangkan Bisnis Daring dan Luring”.

Konferensi tersebut dimulai pada Senin pagi dengan sesi tatap muka antara peserta dari hotel-hotel Archipelago International dengan tim korporasi. Setelah itu dilanjutkan dengan menikmati matahari terbenam dan makan malam di tepi pantai Jimbaran yang menyatukan keseluruhan tim.

Pada hari kedua, sambutan hangat oleh Chairman Archipelago International, Charles Brookfield, serta Presiden & CEO John Flood diberikan untuk memulai konferensi di hari kedua ini. Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan sebuah sesi yang diberi tajuk “Tales from the Field”, yaitu sesi testimoni oleh hotel-Hotel yang dikelola Archipelago International dan sukses dalam melakukan penjualan bisnis secara daring maupun luring. Hotel-hotel tersebut adalah The Grove Suites, ASTON Priority Simatupang, dan favehotel Premier Cihampelas.

BACA JUGA:   Archipelago Berikan Diskon 20 Persen di Seluruh Quest Hotel

Para peserta kemudian mengikuti kelas singkat dari perwakilan dari LKPP (Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah), dan dilanjutkan dengan beberapa presentasi dari tamu-tamu pembicara, seperti bagaimana membuat sebuah konten siaran berita yang efektif untuk media ataupun publik, penjelasan yang lebih mendalam tentang cara kerja channel manager, dan pengenalan kepada sebuah penyedia jasa liburan dari Australia.

BACA JUGA:   Archipelago International Hadirkan Promo Soup TrEATs Everywhere

Konferensi diakhiri dengan kegiatan team building di Bedugul, di mana para peserta dibagi dalam beberapa kelompok untuk menyelesaikan permainan dan memecahkan masalah, yang bertujuan untuk mengasah dan membentuk kepemimpinan serta kerja sama dalam tim.

“Sekali lagi, konferensi pemasaran dan penjualan kami telah membuktikan untuk menunjukkan sebuah bukti kesuksesan, di mana kami hadir sebagai tim bertaraf internasional dan tetap bersatu melangkah lebih maju ke depannya. Tidak hanya itu, konferensi ini juga memberikan waktu untuk merefleksikan kesuksesan dan kekuatan kami, serta lebih memahami pencapaian secara regional maupun peran setiap pribadi,” ujar John Flood.