Ada yang menarik di acara Halal Bi Halal Corporate & Media yang diselenggarakan Hotel Santika Premiere Bintaro pada 12 Juli 2019 di Edelweiss Grand Ballroom. Lebih dari 100 tamu undangan sangat antusias mengikuti Healthy Talk “How to be Fit After Eid” with dr. T. Bahdar Johan, Sp. PD yang menjadi pembuka di acara gathering ini.
Bekerja sama dengan RS Premier Bintaro, ajang silaturahmi Hotel Santika Premiere Bintaro dikemas secara apik hingga undangan selain mendapat update bisnis, juga mendapat pengetahuan kesehatan yang sedang menjadi banyak perhatian terutama pasca hari raya Lebaran.
“Kami membuat kemasan berbeda dalam acara gathering rekanan Hotel Santika Premiere Bintaro kali ini. Halal Bi Halal, bisnis update, dan sharing informasi kesehatan terkini kami hadirkan sebagai bentuk komitmen untuk memberikan banyak manfaat terbaik bagi para tamu kami. Tidak hanya talk show mengenai kesehatan, bekerja sama dengan RS Premier Bintaro kami juga turut menyediakan layanan medical check-up secara cuma-cuma sehingga para tamu diperkenankan untuk memeriksa tekanan gula darah hingga body massa index mereka,” ujar Soniya Ana, Public Relations Executive Hotel Santika Premiere Bintaro.
Acara Halal Bi Halal kali ini juga dimeriahkan dengan penampilan spesial akustik home band yang mengiringi makan malam bersama dan tentunya diselingi games dengan pembagian door prize serta tanya jawab bersama undangan seputar kesehatan.
Hotel Santika Premiere Bintaro merupakan hotel bintang empat yang terletak sangat strategis, antara lain dekat dari gerbang tol, pusat perbelanjaan kelas atas, bank, dan fasilitas layanan lainnya. Dengan 167 kamar dan ruang multifungsi yang dimiliki, menjadikan Hotel Santika Premiere Bintaro tempat yang ideal untuk mengadakan pertemuan bisnis dan sosial dengan kenyamanan hotel yang berkualitas dan memberikan sentuhan khas Indonesia. Dengan mengusung nilai “Indonesian Home” dan semangat “Hospitality from the Heart”, Hotel Santika Premiere Bintaro berusaha selalu menjadi pendukung bagi keberhasilan usaha dan acara yang diselenggarakan para tamunya.
KOMENTAR
0