Hotel Tirta Sanita Bergabung Dengan Horison Grup

Friday, 26 June 15 Venue
Di akhir semester pertama tahun 2015, Metropolitan Golden Management kembali memperluas jaringan hotelnya dengan menggandeng Tirta Sanita, yaitu hotel bintang tiga yang berlokasi di daerah Kuningan, Jawa Barat.

Dengan bergabungnya Hotel Tirta Sanita ke dalam manajemen Metropolitan Golden Management, maka nama hotel tersebut pun berubah menjadi Horison Tirta Sanita Kuningan. Hotel yang berlokasi di Jalan Raya Panawuan No. 98 Cilimus, Kuningan, Cirebon, Jawa Barat ini memiliki pemandangan langsung ke arah Gunung Ciremai yang tidak dimiliki oleh hotel lain di sekitarnya. 

BACA JUGA:   Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru Luncurkan Paket Buka Puasa di Kamar

Selain kamar, restoran, dan ruang pertemuan, Horison Tirta Sanita Kuningan juga memiliki pelbagai macam fasilitas tambahan, seperti spa air panas alami, kolam renang, lapangan tenis, serta Amphitheater. Hotel dengan luas kurang lebih 4,5 hektare ini memiliki banyak potensi yang dapat ditingkatkan. Oleh karena itu, pemilik hotel memercayakan investasi tersebut untuk dikelola oleh Metropolitan Golden Management yang telah berpengalaman lebih dari 12 tahun dalam mengoperasikan hotel di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:   ARTOTEL Surabaya Raih Penghargaan Traveloka Hotel Awards 2018

Hingga akhir 2014 lalu, total sudah ada 28 hotel yang beroperasi di bawah manajemen Horison Hotels Grup, ditambah dengan tiga hotel baru lagi yang buka di awal 2015, yaitu Horison Lampung, Horison Sunset Road, dan Horison Forbis Hotel. Horison Tirta Sanita Kuningan menjadi hotel ke-32 di dalam Horison Hotel Grup dan akan segera disusul oleh Lynn by Horison Yogyakarta yang akan segera dibuka di akhir Juli 2015.

BACA JUGA:   Hotel Episode Kuta Bali Hadirkan Dua Ruang Pertemuan Baru