IHG Hotels & Resorts dan PT Hotel Dago Pakar mengumumkan akan memperluas kemitraannya di Indonesia dengan menghadirkan Hotel Indigo Bandung Dago Pakar. Hotel ini menjadi kemitraan yang kedua setelah sukses menghadirkan InterContinental Bandung Dago Pakar.
Pengumuman ini disampaikan bersamaan dengan Hari Pariwisata Sedunia yang jatuh pada tanggal 27 September 2021. Waktu tersebut dipilih untuk menunjukkan bahwa industri pariwisata terus bertahan dan saat pariwisata kembali pulih dapat mendorong pertumbuhan yang inklusif.
Nantinya, hotel ini akan dibuka pada tahun 2024 di lingkungan bergengsi daerah Dago wilayah utara Bandung. Hotel Indigo Bandung Dago Pakar akan dilengkapi dengan 275 kamar dengan berbagai fasilitas terbaik di dalamnya.
Sama seperti pada properti Hotel Indigo lainnya, hotel ini akan mengangkat kisah daerah setempat yang menginspirasi semua aspek desain, dekorasi, dan pelayanannya. Semua fasilitas dan pelayanan di dalamnya juga akan terinspirasi dari kekayaan warisan Dago Pakar serta semangat, antusiasme, dan kemerdekaan Bandung yang semarak.
Hotel Indigo Bandung Dago Pakar juga akan memadukan tiga tema utama ke dalam setiap aspek pengalaman para tamunya. Tema tersebut adalah kesegaran dan kesejukan dari elemen air, keterampilan pengrajin lokal, musisi, dalang, dan penari yang menggabungkan seni modern dan tradisional, serta cerita rakyat dan dongeng yang telah menginspirasi generasi penduduk setempat.
Purnawan Suriadi, Director, PT Hotel Dago Pakar, mengatakan pihaknya memiliki kemitraan yang kuat dengan IHG sehingga menyambut baik kehadiran hotel baru ini. Apalagi, sebelumnya keduanya telah sukses menghadirkan InterContinental Bandung Dago Pakar meskipun di tengah masa pandemi.
“Kami yakin dengan rekam jejak kesuksesan IHG baik secara internasional maupun nasional, akan menawarkan pengalaman lokal yang unik bagi para tamu di Hotel Indigo Bandung Dago Pakar,” ungkap Purnawan.
Serena Lim, Vice President, Development for South East Asia and Korea, IHG, menyambut baik kerja sama ini untuk memperluas kemitraan dengan PT Hotel Dago Pakar. Semangat untuk membawa portofolio boutique Hotel Indigo ke Bandung akan dihadirkan dalam hotel terbarunya ini.
“Portofolio Hotel Indigo berkembang di Indonesia bersama dengan Hotel Indigo Bali Seminyak Beach dan tiga properti lainnya sedang dalam proses pembangunan di Bintan dan Jakarta,” kata Serena.
Saat ini, IHG telah memiliki 24 hotel di Indonesia dan Hotel Indigo Bandung Dago Pakar bergabung dengan jaringan IHG di tanah air yang mencakup 15 hotel dengan 3.076 kamar di enam bran portofolio.
“Dengan pertumbuhan penduduk kelas menengah dan populasi milenial yang besar, kami melihat Indonesia sebagai pasar utama jangka panjang untuk portofolio kami,” dia menambahkan.
KOMENTAR
0