Rayakan Halloween dengan Penuh Kejutan di Hong Kong Disneyland Resort 

Monday, 09 September 24 Bonita Ningsih

Memasuki musim gugur tahun ini, Hong Kong, mempersembahkan serangkaian kegiatan salah satunya adalah perayaan Halloween. Sebagai wujud budaya Timur dan Barat di kota ini, Halloween merupakan salah satu hari terbesar dalam kalender masyarakat Hong Kong. 

Hal ini terlihat dari banyak restoran, pusat perbelanjaan, atraksi utama, dan lainnya yang ikut ambil bagian dalam perayaan ini. Dari berbagai penjuru, masing-masing tempat menampilkan dekorasi dan pajangan bertema Halloween yang kreatif sebagai bentuk perayaan hari besar tersebut. 

Lan Kwai Fong, salah satu distrik hiburan malam paling populer di Hong Kong akan menjadi pusat kegiatan untuk merayakan hari Halloween nanti. Terdapat lebih dari 100 bar dan restoran siap menyambut pengunjung yang datang menggunakan berbagai macam kostum Halloween. Acara ini dimulai pada malam hari dan berakhir hingga dini hari. 

BACA JUGA:   Bali Masih Menjadi Destinasi Favorit Market Inbound 

Acara menarik lainnya yang hadir untuk merayakan hari Halloween adalah Ocean Park Halloween Fest. Acara ini digelar pada tanggal 7 September hingga 3 November 2024 di Hong Kong Ocean Park dengan menghadirkan horor klasik Hong Kong.

Ocean Park Halloween Fest tahun ini menghadirkan enam rumah hantu yang dapat dikunjungi oleh para pengunjung. Di sini, para pengunjung dapat menjelajahi berbagai zona seram mulai dari kota bertembok tua, apartemen berhantu, hingga hotel penuh hantu.

BACA JUGA:   Jumlah Buyer WITF 2024 Melebihi Target

Melalui acara ini, para pengunjung akan merasakan kesan mistis dari legenda urban paling menakutkan di tahun 1980-an. Ocean Park Halloween Fest cocok dikunjungi oleh para pencari tantangan dari segala usia.

Pada perayaan Halloween musim ini, Disney, juga akan menghadirkan serangkaian acara di  Hong Kong Disneyland Resort. Bertajuk Disney Halloween Time, acara ini akan digelar pada tanggal 13 September hingga 31 Oktober 2024 dan menjadi kegiatan rutin tahunan yang digelar di Disney.

BACA JUGA:   Potensi Asia Sebagai Destinasi Wisata Kapal Pesiar Dunia

Pengunjung akan mendapatkan berbagai kejutan di Disney Halloween Time dan bersiap untuk tertawa. Berbagai pengalaman Halloween bertema Disney telah disiapkan untuk para pengunjung yang datang saat acara berlangsung. Tak hanya itu, mereka juga akan mendapatkan merchandise bertema unik hingga hidangan edisi terbatas dari Disney.