Â
Kegiatan ini dirancang dan dicanangkan sebagai bagian dari kepedulian Gumilang Regency Hotel terhadap masyarakat dan lingkungan serta bakti terhadap tujuan mencapai masyarakat yang cerdas dan berkualitas. Gumilang Regency Hotel memiliki tiga pilar CSR utama, salah satunya adalah Gumilang Cerdas, yaitu bentuk kepedulian terhadap pendidikan.
Gumilang Regency Hotel terus berkomitmen untuk membantu masyarakat di bidang Pendidikan, salah satu caranya yaitu dengan membagikan buku yang tentunya sangat membantu anak-anak karena dengan membaca akan memberi rangsangan yang optimal bagi anak-anak usia dini terhadap ilmu pengetahuan. Ketika anak sudah pandai membaca, langkah selanjutnya adalah menumbuhkan minat baca anak dan mengarahkan anak agar mencintai kegiatan membaca. Membaca buku akan merangsang anak untuk mempelajari sesuatu yang baru. Rasa ingin tahu anak berkembang dan anak selalu ingin tahu lebih banyak hal lagi. Hal ini sangat penting untuk mempersiapkan insan manusia yang cerdas, bermoral baik, berwawasan luas, serta memiliki harapan akan masa depan yang cerah.
Kegiatan amal ini juga didukung oleh relasi yang sudah lama bekerja sama dengan Gumilang Regency Hotel, antara lain Teh Walini, Komunitas Duta Baca Kota Bandung, The Peak Connoisseur, Dale Carnegie Training, Lintas Warna Organizer, majalah VENUE, majalah Indonesian Inspire, Bank Mandiri, Protégé Catering & Banquet, Blue Bird Group, STPB, Sari Ater Hotel and Resort, dan seluruh karyawan Gumilang Regency Hotel. Semua berpartisipasi dalam kegiatan sosial ini dengan menyumbangkan buku bekas yang masih layak baca. Gumilang Regency berhasil mengumpulkan 1.000 buah buku yang diserahkan langsung oleh Bapak Artwin Bunardi selaku General Manager Gumilang Regency Hotel dan Ibu Mulyani, Ketua Komunitas Baca Kota Bandung, kepada pengurus yayasan untuk bisa digunakan oleh anak-anak yatim piatu di yayasan tersebut.
Penulis: Harry Purnama
KOMENTAR
0