Liburan di Resor Sambil Melihat Pesawat Melintas

Tuesday, 14 January 25 Harry
kolam renang Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport

Meski berlokasi hanya “selangkah” dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, hotel Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport lebih dari sekadar hotel transit para pengguna pesawat terbang, melainkan sudah menjadi destinasi liburan yang lengkap. Tak hanya itu, fasilitas yang dihadirkan pun layaknya sebuah resor wisata.

Keunggulan utama Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport yang tak dimiliki hotel lainnya di sekitar Bandara Soekarno-Hatta adalah lokasinya yang sangat dekat dari jalur perlintasan pesawat. Jaraknya hanya dipisahkan jalan raya. Selain dapat melihat pesawat yang sedang melintas dari lobi hotel, para tamu Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport juga dapat melihatnya langsung dari dalam kamar. Karenanya, hotel ini menjadi favorit bagi tamu keluarga untuk membawa anak-anaknya melihat pesawat melintas dari dekat.

Sheraton Bandara memiliki total 277 kamar yang tersebar di dua wing.  Ada dua pilihan pemandangan dari dalam kamar, yakni menghadap danau atau menghadap landasan bandara.

BACA JUGA:   Hard Rock Hotel Bali Tampilkan Memorabilia dari Musisi Rock Internasional

Total ada 24 kamar deluxe dan 1 suite di Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport yang menghadap langsung landasan bandara. Namun, jangan khawatir, suara mesin jet dari pesawat tidak akan masuk ke dalam kamar karena setiap kamar sudah didesain sedemikian rupa agar kedap suara. Kaca jendela pun terdiri dari beberapa lapis sehingga tidak akan mengganggu waktu tidur para tamu.

Hotel Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport tidak hanya cocok untuk tamu keluarga yang ingin bersantai, tapi juga bisa digunakan oleh para tamu bisnis. Pasalnya, hotel ini dilengkapi ballroom yang mampu mengakomodir hingga 300 orang (theater style). Selain itu, ada juga tiga ruang meeting yang bisa dipartisi menjadi 7 ruang meeting yang lebih kecil. Kapasitas yang ditawarkan oleh ruang meeting mulai dari 10 orang sampai 60 orang.

BACA JUGA:   Keajaiban Musim Liburan di Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport

Menariknya, lokasi ruang meeting dan ballroom berada di lantai dasar dan berhadapan langsung dengan ruang terbuka serta kolam renang. Dengan demikian, tempat ini juga cocok digunakan untuk berbagai jenis social event lainnya, dengan kapasitas are outdoor hingga 30 orang.

Bagi pencinta olahraga dan ingin tetap menjaga kebugaran saat menginap, hotel Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport juga memiliki ruang fitness yang luas dengan peralatan yang lengkap. Kemudian, ada jogging track di tepi danau sepanjang 800 meter yang cukup memanjakan para pencinta lari.

Salah satu keunggulan lain dari Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport yang tak dimiliki hotel lainnya di sekitar bandara adalah keberadaan tiga buah kolam renang: 1 kolam renang berukuran semi olympic, serta 2 kolam renang untuk anak-anak. Kolam renang ini juga dilengkapi kursi untuk berjemur, serta pool bar. Dinaungi sejumlah pohon kelapa, para tamu dibawa seolah-olah sedang berada di resor sebuah pulau tropis.

BACA JUGA:   Sajian Bulanan Makanan Lezat yang Menggugah Selera di HARRIS fX

Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport juga memiliki dua outlet restoran, yakni all day dining di Daily Social, serta lounge &More yang berada di area lobi. &More memiliki paket afternoon tea yang temanya berganti tiap bulan, juga menyediakan berbagai jenis pastry dan es krim untuk anak-anak.