Pusat Pengelolaan Komplek Gelanggang Olahraga Bung Karno (PPKGBK) memastikan organizer yang telah melakukan kontrak dengan PT Graha Sidang Pratama (PT GSP) mendapatkan layananan prioritas untuk menggunakan Jakarta International Convention Center (JICC). Term and condition disesuaikan dengan kontrak sebelumnya.
“Semua mitra yang sudah berkontrak dengan JCC akan kami akomodir dahulu. Itu keputusan dari direksi,” kata Sri Lestari Puji Astuti, Kepala Divisi Pemasaran dan Penjualan PPKGBK sekaligus Ketua Tim Transisi Blok 14.
Lebih lanjut ia menjelaskan, semua mitra yang telah berkontrak dengan PT GSP sebelum 2 Januari 2025, bisa menginformasikan kepada PPKGBK. Dan apabila mitra telah melakukan pembayaran uang muka kepada PT GSP, maka hanya selisih pembayarannya saja yang dilunasi ke PPKGBK.
“Misalkan bapak sewa Rp2 miliar. Bapak bilang, bu saya sudah bayar ke JCC Rp1 miliar. Kami kan enggak mungkin berantem untuk ngambil ya pak. Biarkan itu nanti urusan negara, tapi kami kan harus mengakomodir event bapak. Jadi saya minta buktinya karena selisih itu yang nanti bapak bayarkan ke kami,” katanya.
Selain itu, bagi mitra yang baru berencana menggunakan JICC, tapi belum melakukan kontrak dengan PT GSP, sementara ini belum dapat diakomodir oleh PPKGBK hingga Juni 2025.
“Sampai Juni nanti kita evaluasi, dan Desember kita evaluasi lagi seperti apa. Kita perbaiki term and condition dan sebagainya,” katanya.
KOMENTAR
0