ASR Festival 2024 Berikan Sejumlah Promo Unlimited

Wednesday, 29 May 24 Harry
Ascott Star Rewards festival 2024

The Ascott Limited – Indonesia akan kembali menyelenggarakan pameran ASR (Ascott Star Rewards) Festival yang menampilkan merek-merek penginapan dalam naungan The Ascott Limited. Acara ini menghadirkan penawaran eksklusif dan pengalaman imersif sekaligus merayakan ulang tahun ke-40 The Ascott Limited dengan tema “The Unlimited Discovery“.

Melanjutkan kesuksesan acara tahun lalu, yang membawa The Ascott Limited – Indonesia meraih penghargaan “Online-Offline Brand Activation of the Year 2024” dari Marketeers Omni Brand Awards, ASR Festival tahun ini lebih istimewa karena merupakan perwujudan komitmen kampanye global “Ascott Unlimited” yang menjanjikan unlimited goods, unlimited choice, unlimited freedom, and unlimited opportunities, sekaligus merayakan perjalanan 40 tahun The Ascott Limited dalam memberikan layanan penginapan yang inovatif dan berkualitas.

ASR Festival 2024 akan berlangsung pada tanggal 4 Juni hingga 9 Juni 2024 di Laguna Atrium Central Park Mall, Jakarta. Festival ini akan menampilkan berbagai brand dan serviced apartment di bawah naungan The Ascott Limited – Indonesia, termasuk Ascott, Somerset, The Crest Collection, Oakwood, Citadines, Preference, Vertu Hotels, Harris Hotels, Fox Hotels, Yello Hotels, Pop! Hotels, dan Managed by The Ascott Limited.

BACA JUGA:   Kualitas Event Pariwisata Harus Memenuhi Standar

Acara ini dimulai dengan “Discover the Star – Kids Talent Competition” untuk anak-anak berusia 6-12 tahun. Kompetisi ini akan berpuncak pada penampilan langsung dari 10 finalis di festival, dengan total hadiah senilai Rp10 juta untuk diperebutkan.

Sejalan dengan program keberlanjutan Ascott CARES, menjelang ASR Festival 2024, Ascott Limited Indonesia telah melakukan upaya keberlanjutan melalui program bernama “Unlimited Wishes“. Program ini mengundang para tamu dan rekan-rekan untuk menuliskan harapan mereka terhadap lingkungan di atas kertas daur ulang, yang bertujuan untuk memecahkan rekor MURI pada World Environment Day untuk koleksi kertas daur ulang terbanyak dari sebuah perusahaan hospitality.

Pada ASR Festival 2024 ini, para pengunjung dapat menjumpai booth tematik dari merek-merek Ascott yang menawarkan penawaran eksklusif untuk paket penginapan dengan diskon hingga 70%, paket MICE, pernikahan, dan acara sosial. Selain itu, akan ada workshop, games, pertunjukan musik, sustainability fashion show, dan talk show interaktif dengan berbagai tema.

BACA JUGA:   Deep and Extreme Indonesia 2024 Kumpulkan Transaksi Rp9,6 miliar

Philip Barnes, Country General Manager Ascott Indonesia, mengatakan, “Tahun ini, kami sangat bangga dapat kembali menghadirkan ASR Festival 2024 – The Unlimited Discovery. Festival ini tidak hanya menjadi acara yang dinanti-nanti oleh banyak orang, namun juga menjadi bagian dari perayaan ulang tahun ke-40 Ascott. Dengan tema ‘The Unlimited Discovery’ yang diambil dari inisiatif Ascott Unlimited, acara ini bertujuan untuk memberikan berbagai pilihan kepada para tamu, pemilik, mitra, dan rekan kami untuk memastikan bahwa mereka dapat menemukan apa yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka.”

BACA JUGA:   ASR Festival 2024 Ciptakan Rekor MURI

Program loyalitas ASR atau Ascott Star Rewards menawarkan banyak keuntungan bagi para anggotanya. Keanggotaan ASR terdiri dari tingkatan Classic, Silver, Gold, dan Platinum, dan dengan setiap peningkatan tingkatan, para anggota akan menerima lebih banyak keuntungan, seperti poin bonus, upgrade kamar gratis, transfer bandara, serta check-in lebih awal dan check-out lebih lambat.

Catat tanggal acara dan temukan penawaran eksklusif, berpartisipasi dalam berbagai kegiatan menarik, dan rayakan ulang tahun ke-40 The Ascott Limited. Kunjungi kami di @discoverasrindonesia dan https://www.discoverasr.com/en/member/benefits untuk mengetahui lebih lanjut mengenai ASR Festival 2024 dan program loyalitas Ascott.