IIMS Infinite Live Resmi Diluncurkan, Iwan Fals hingga Ariel Siap Tampil Tahun Depan

Friday, 13 December 24 Bonita Ningsih
IIMS 2024
Pengalaman lain yang bisa dinikmati di IIMS adalah menikmati konser musik di area Infinite Live.

Dyandra Promosindo, selaku penyelenggara, pada (12/12) resmi mengumumkan program-program unggulan yang akan memeriahkan 11 hari penyelenggaraan IIMS 2025. Salah satu sorotan utama adalah program IIMS Infinite Live dan IIMS Infinite Show, program autotainment yang akan memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para pengunjung.

Dyandra Promosindo secara resmi meluncurkan program-program unggulan yang akan diselenggarakan bersamaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. Selain pameran, IIMS Infinite Live dan IIMS Infinite Show hadir sebagai program autotainment yang memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para pengunjung.

IIMS akan hadir pada tanggal 13 hingga 23 Februari 2024 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran. Selama 11 hari penyelenggaraan, IIMS Infinite Live dan IIMS Infinite Show juga akan dihadirkan khususnya pada area outdoor pameran.

“Keduanya merupakan main program IIMS yang akan kami hadirkan dengan sesuatu yang baru di tahun depan. IIMS Infinite Live dan IIMS Infinite Show akan terselenggara lebih dahsyat lagi di tahun 2025 mendatang,” kata Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Daswar Marpaung, dalam Media Gathering di Jakarta Selatan pada 12 Desember 2024. 

BACA JUGA:   Moeldoko Sebut PEVS Sebagai Pameran Kendaraan Listrik Terbesar di Asia Tenggara

Project Manager IIMS 2025, Rudi MF, menjelaskan bahwa kedua program tersebut kembali dihadirkan karena melihat kesuksesan yang diraih pada penyelenggaraan 2024 silam. Kedua program tersebut juga sebagai bentuk komitmen Dyandra dalam mendukung industri otomotif serta musik Indonesia agar lebih baik lagi. 

“Tiap tahun kami lakukan survei yang dibantu oleh tim independen dan ternyata kedua program ini menempati dua peringkat teratas. Tim survei langsung bertanya ke para pengunjung terkait program paling menarik, mereka paling banyak menjawab Infinite Show di urutan pertama lalu disusul Infinite Live,” jelas Rudi dalam kesempatan yang sama. 

IIMS Infinite Live dan IIMS Infinite Show menghadirkan perpaduan unik antara penampilan musisi, pertunjukan otomotif, atraksi, hingga sebuah karya seni yang inspiratif. Perpaduan tersebut menjadikan IIMS 2025 sebuah acara yang tak hanya edukatif, tetapi juga menghibur bagi semua kalangan.

BACA JUGA:   Sumatera Selatan, Role Model Sport Tourism Nasional

Pada kesempatan kali ini, Rudi, mengumumkan lineup fase pertama yang akan mengisi program IIMS Infinite Live 2025. Musisi lintas masa dan genre yang akan hadir memeriahkan program musik ini adalah Iwan Fals, The Changcuters, Maliq & D’Essentials, Kahitna, hingga Dere. 

“Kami baru dapat kabar bahwa Ariel (Nazril Irham) juga akan tampil di IIMS Infinite Live bertepatan pada momen valentine tanggal 14 Februari 2025. Ini menjadi kabar yang menggembirakan bagi kita semua,” Rudi menambahkan. 

Sementara itu, IIMS Infinite Show akan menampilkan beberapa pertunjukan berjudul Welcoming Parade, Catch Me If You Can, Wheels of Romance, Automotive Respectable Day, Wonderful Diversity Indonesia, Automotive Acrobatic Contest, Women Drift Show, Sport Wheelie Show. Ada juga Automotive Hero Day, Cosplay Contest, The Sender, Indonesia Iconic Racer, Battle Dance x PAHAMI Audio Contest, Miss IIMS Got Talent, Gadis Rock N Roll & Kuda Hitam, Negeri di Atas Awan, Classic Car Parade, dan Drive Through Time. 

BACA JUGA:   Deep & Extreme Indonesia Tingkatkan Minat Masyarakat terhadap Olahraga Selam

“Oleh sebabnya, IIMS 2025, tidak hanya mendorong pertumbuhan otomotif tanah air tetapi juga industri-industri pendukung lainnya. Kehadiran IIMS Infinite Live dan IIMS Show akan menjadikan IIMS sebagai pusat inovasi dan hiburan bagi setiap lapisan masyarakat,” ungkap Daswar.
Tiket IIMS Infinite Live dan IIMS Infinite Show sudah dapat dibeli di www.dyandratiket.com dengan harga Rp150.000 (Senin-Kamis) dan Rp185.000 (Jumat-Minggu). Tersedia juga tiket presale yang dapat dibeli mulai hari ini dengan harga Rp100.000 (Senin-Kamis) dan Rp150.000 (Jumat-Minggu).