Usai sukses menyelenggarakan Indo Pet Expo 2016 yang dikunjungi 30.000 orang, Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia (PDHI) menggandeng PT Mavic Media Indonesia menggelar kembali Indo Pet Expo 2017. Perhelatan kali ini mengangkat tema “Promoting Responsible Care for Your a Welfare” pada 8 hingga 10 September di Hall 3 dan 3A ICE BSD, Tangerang.
Heru Setijanto, Ketua Umum PDHI, mengatakan, Indo Pet Expo 2017 diselenggarakan untuk membuat pameran hewan kesayangan yang sifatnya tahunan. Acara ini diselenggarakan sejak 2015 dan menjadi pameran hewan kesayangan pertama di Indonesia.
Pameran ini boleh dikata “serius”, pasalnya pameran sebelumnya hanya diselenggarakan di pusat perbelanjaan dan hanya menampilkan satu jenis hewan. Sementara Indo Pet Expo 2017 muncul sebagai pameran hewan peliharaan yang komplet. Pada 2017 ini, Indo Pet Expo menghadirkan 3.000 hewan, mulai dari jenis reptil hingga sugar glider, juga peliharaan konvensional semisal kucing, anjing, dan kelinci.
“Indo Pet Expo kali ini berupaya mempertemukan berbagai kepentingan di dunia hewan, mulai dari penyedia berbagai keperluan hewan kesayangan, baik untuk makanan hingga aksesori hewan, seperti kandang, pakaian hewan, kalung ataupun gelang hewan, maupun layanan kesehatan hewan,” ujar Heru.
Agar acara Indo Pet Expo 2017 lebih meriah, panitia menyelenggarakan jalan santai dengan hewan kesayangan. Selain itu, Indo Pet Expo 2017 juga dilengkapi dengan talk show yang membahas konservasi satwa liar. “Acara ini penting karena masyarakat menjadikan satwa liar sebagai hewan kesayangan tanpa mengetahui apakah statusnya dilindungi atau tidak,” imbuh Heru.
“Masyarakat awam yang tidak mengetahui bisa teredukasi dengan mengikuti pameran ini. Indo Pet Expo tahun ini ingin mengampanyekan bagaimana cara masyarakat bisa lebih mencintai dan bertanggung jawab atas hewan peliharaan kesayangannya. Jadi, tidak hanya sayang sesaat sesudah bosan ditinggalkan, hal itu perlu dipertanggungjawabkan oleh pemilik hewan,” papar Heru.
Sementara itu, Agung Wicaksono, Presiden Direktur PT Mavic Media Indonesia, mengatakan, para pengunjung Indo Pet Expo 2017 diperbolehkan membawa berbagai jenis hewan kesayangan sekaligus menikmati pameran. Untuk menjamin kesehatan hewan, penyelenggara menyediakan puluhan dokter hewan profesional dari PDHI. Mereka bakal memeriksa setiap hewan yang masuk ke area pameran. “Setiap tahun kami melakukan hal seperti ini dengan tujuan supaya antar-hewan yang ada di pameran tidak tertular penyakit,” ungkap Agung.
Agung menjelaskan, Indo Pet Expo 2017 akan menempati lahan 10.000 meter persegi dan diikuti 150 peserta dengan melibatkan 10 komunitas hewan. Tahun lalu, acara ini dihadiri 100 peserta. Penyelenggara menargetkan 40.000 pengunjung menghadiri acara ini. Menurut Agung, pameran ini tidak menargetkan transaksi karena mengedepankan edukasi kepada masyarakat agar sadar dan lebih bertanggung jawab terhadap hewan kesayangan.
“Pada tahun ini beberapa negara juga ikut serta dari Italia, Jepang, Tiongkok, Hong Kong, dan Taiwan. Mereka hanya menampilkan produk-produk makanan hewan hingga aksesori. Ke depan, selain negara-negara itu, ada pula peserta dari Eropa dalam Indo Pet Expo,” kata Agung.
KOMENTAR
0