Pameran Dan Konferensi Listrik Nasional Dalam Rangka Hari Listrik Nasional

Wednesday, 23 September 15 Venue

Dalam rangka menyambut Hari Listrik Nasional (HLN) yang ke-70, Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia (MKI) bekerja sama dengan PactoConvex akan menyelenggarakan Indonesia Electricity Summit, Konferensi, dan Pameran Kelistrikan Nasional di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD pada 25-31 Oktober 2015.

Menurut Sri Andini, Ketua Panitia HLN ke-70, Indonesia Electricity Summit, Konferensi dan Pameran Kelistrikan Nasional akan diikuti oleh seluruh stakeholder kelistrikan dan pendukungnya yang berkiprah di Indonesia, meliputi pemerintah, swasta, dan akademisi.

Indonesia Electricity Summit akan mengangkat tema “Paradigm of the Renewable Energy Based Economy/Industry Development” yang akan membahas peta jalan pengembangan energi terbarukan yang dipadukan dengan pembangunan industri di daerah, di mana sumber energi tersebut berada. Acara ini akan berlangsung selama satu hari, yaitu pada 28 Oktober 2015. Konferensi kelistrikan ini akan dihadiri sekitar 1.000 peserta yang terdiri dari eksekutif, pimpinan industri, profesional, dan personel teknik di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:   Macau: Dari Kota Judi Sampai Destinasi MICE

Sementara itu, untuk pameran kelistrikan akan mengangkat tema “Strengthening the Independence of National Electrical Power Industry to Support 35.000 MW Program” yang akan menampilkan kompetensi, efisiensi, dan membangun kemitraan jangka panjang bagi para pelaku industri di Tanah Air dalam rangka menunjang perkembangan kemajuan industri ketenagalistrikan masa depan.

“Sekitar 80 perusahaan terkemuka bidang energi dan ketenagalistrikan akan turut serta pada pameran kelistrikan ini. Peserta pameran antara lain dari PT PLN (Persero), Sewatama, Max Power, Environment Technology Indonesia (ETI), PT PP (Persero), GE Electric, CG Power System Indonesia, Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan Indonesia, PT Truba Jaya Engineering, Alstom Power Indonesia, Wartsila, Mitsubisi Hitachi Power System, PT Bukit Asam (Persero) Tbk, Kilat Wahana Jenggala, Andritz Hydro, MKI, Cirebon Electric Power, B Fouress Private Limited, PT INES, PLN Enjiniring, Geodipa, Smart Flower, dan lainnya,” papar Sri Andini.

BACA JUGA:   Foto: Taiwan Expo Tampilkan Produk-Produk Buatan Taiwan

Rangkaian kegiatan Hari Listrik Nasional ke-70 ini diharap dapat menghasilkan pemikiran guna menumbuhkembangkan industri ketenagalistrikan di Indonesia, sebab forum ini dinilai sangat tepat untuk melakukan komunikasi, tukar pikiran, dan kerja sama di antara para eksekutif, pimpinan industri, profesional, dan personel teknik di seluruh Indonesia.

Supangkat Iwan Santoso, Ketua Umum Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia, mengharapkan peringatan HLN ke-70 dapat menjadi momentum yang kuat dalam mewujudkan kemandirian ekonomi dengan menggerakkan sektor-sektor strategis, khususnya kedaulatan energi, agar dapat menjadi penggerak bagi pertumbuhan sosial-ekonomi, termasuk lapangan kerja.

BACA JUGA:   Ali Charisma Gelar Peragaan Busana Sambil Berdonasi

Penulis: Harry Purnama