Liburan Akhir Pekan Menjadi Chef Cilik di Aston Kartika Grogol

Wednesday, 12 July 23 Harry
chef cilik Aston Kartika Grogol

Bulan Juli menjadi momen liburan sekolah yang dinanti, khususnya oleh keluarga dan anak-anak. Menikmati kebersamaan di akhir pekan menjadi semakin hangat dengan staycation di hotel. Aston Kartika Grogol mempersiapkan sejumlah kegiatan yang bisa diikuti oleh anak-anak agar liburan menjadi semakin meriah.

“Setiap Sabtu dan Minggu di bulan Juli ini kami menghadirkan kegiatan Kids Cooking Class dengan menu yang berbeda sehingga anak-anak bisa menikmati keseruannya,” ujar Sutan Aulia Masjhoerdin, General Manager Aston Kartika Grogol.

Kids activities ini berlaku untuk setiap pemesanan paket Family Stay. Nuna Karim, Director of Sales & Marketing Aston Kartika Grogol, menambahkan, “Paket ini bisa didapatkan mulai dari Rp1.088.000 nett per kamar. Paket ini sudah termasuk sarapan untuk 2 dewasa dan 2 anak (maksimal 5 tahun), kids meals, dan bisa ikut serta kids cooking class”.

BACA JUGA:   Rayakan Malam Tahun Baru di Restoran India Manhattan Hotel Jakarta

Mekha Azzuri Fadillah (Fadil, M. Ikom), Public Relations & Marketing Communication Manager Aston Kartika Grogol, menambahkan, “Melengkapi serunya akhir pekan, kami juga menghadirkan meet and greet bersama sejumlah karakter yang bergantian setiap minggunya, seperti Coco Melon, Baby Shark, Dinosaur, Lion King dan Unicorn. Karakter ini ada di setiap hari Minggu dari jam 10 pagi”.

BACA JUGA:   Grand Palma Pangandaran by Horison Resmi Dibuka, Tawarkan Fasilitas dan Lokasi Strategis

Setelah mengikuti kelas memasak, para tamu juga dapat berenang di kolam renang, baik di kolam dewasa maupun kolam renang anak-anak. Promo ini tersedia dari 1 Juli sampai dengan 30 Juli 2023. Informasi lebih lanjut bisa menghubungi +62 21 2119 3101 dan Whatsapp +62 812 3181 7557 atau instagram @astonkartikagrogol.

Aston Kartika Grogol Hotel & Conference Center merupakan hotel bintang empat yang dikelilingi oleh pusat hiburan, bisnis, pendidikan dan juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti 189 kamar yang terdiri dari empat tipe kamar, Asoka rooftop restaurant, fitness center, spa, kolam renang, Aster Executive lounge, Rasamala Lounge, dan beragam meeting room. Selain itu, grand ballroom yang mewah dirancang untuk mengakomodasi kebutuhan bisnis, event, dan pesta pernikahan yang dapat menampung hingga 2.000 tamu.