Nikmati Buka Puasa dengan Iringan Musik Gambus di Harris Hotel Kelapa Gading

Monday, 17 February 25 Bonita Ningsih

Dalam rangka menyambut bulan Ramadan, Harris Hotel Kelapa Gading, telah menyiapkan serangkaian kegiatan untuk dapat dinikmati para tamunya. Ramadan kali ini, para tamu dapat menikmati perpaduan harmonis antara kuliner dan hiburan budaya bersama Harris Hotel Kelapa Gading.

Sejian kuliner khas Nusantara dapat dinikmati secara prasmanan selama bulan Ramadan tiba. Beberapa menu yang akan disediakan adalah rendang, daging kambing panggang, soto, berbagai sambal, hingga hidangan khas Ramadan tradisional.

Pihak hotel juga menyediakan stasiun memasak langsung dan jajanan jaman SD. Para koki akan menyiapkan hidangan secara langsung untuk para tamu berupa cilok, telur gulung, cilor, dan sempol.

Tersedia juga  makanan penutup dan minuman tradisional yang dapat dinikmati para tamu. Mulai dari camilan minal hingga jus kurma yang menyegarkan saat buka puasa.

BACA JUGA:   Omega Hotel Management Rayakan Ulang Tahun dengan Kegiatan Sosial

Selain makanan, para tamu juga dapat menikmati pertunjukan musik gambus selama jam buka puasa. Pertunjukan musik gambus menciptakan suasana budaya yang unik untuk melengkapi Ramadan Anda.

“Dengan Prasmanan Buka Puasa Nusantara Asli dan pertunjukan Gambus secara langsung, kami menciptakan suasana di mana para tamu dapat terhubung dengan orang-orang terkasih sambil menikmati keindahan Ramadan,” kata Francisco Holmes-Brown, General Manager.

Seluruh kegiatan tersebut dapat dinikmati mulai tanggal 1 hingga 30 Maret 2025 di Harris Café, Hotel & Conventions Kelapa Gading. Para tamu dapat menikmatinya dengan harga Rp288.000 net/orang. 

BACA JUGA:   Aston Denpasar Hotel Juara Kompetisi Futsal Antar-Housekeeper

Pemesanan lebih awal akan mendapatkan harga early bird yaitu Rp228.000 net/orang yang tersedia hingga 20 Februari 2025. Terdapat harga khusus juga  untuk diskon Anggota ASR hingga 25 persen dan diskon 50 persen untuk anak-anak berusia 7 – 11 tahun.

Harris Hotel Kelapa Gading juga menyediakan tumpeng ala puding dengan harga mulai dari Rp375.000 net/porsi. Terdapat juga Ramadan Cookies mulai dari harga Rp65.000 net/toples.

Ada juga Ramadan Room Package mulai dari Rp1.288.000 per kamar/malam sudah termasuk sarapan atau sahur dan breakfast buffet untuk 1 orang. Periode pemesanan hingga 30 Maret 2025 dengan waktu menginap mulai dari 1-30 Maret 2025.

Pilihan paket lainnya ada di Iftar Delights Private Breakfasting dengan harga Rp325.000 net/orang sudah termasuk proyektor, standar sound system, hingga private meeting room.

Menjelang Lebaran, hotel ini juga telah menyediakan Private Halal Bi Halal seharga Rp358.000 net/orang. Paket ini sudah termasuk proyektor, standar sound system, hingga private meeting room.

“Di HARRIS Hotel & Conventions Kelapa Gading, kami bertujuan untuk menawarkan pengalaman Ramadan yang autentik yang merayakan esensi tradisi dan persatuan,” lanjut Francisco.