Nostalgia Rasa di Park Hotel Cawang

Friday, 10 March 23 Erwin Gumilar
Park Hotel Cawang

Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan tahun 2023, Park Hotel Cawang – Jakarta menawarkan perjalanan rasa dalam santapan berbuka melalui paket Ramadhan bertajuk “Back to Kampoeng Ramadhan – With Nusantara Menu”.

Paket makan all you can eat tersebut menyuguhkan makanan tradisional rumahan khas Nusantara.  Krisna Atma, Executive Chef Park Hotel, mengungkapkan, ada tujuh daerah yang akan menjadi tema untuk santapan berbuka tahun ini. Ketujuh daerah yang dipilih tersebut adalah Bandung, Semarang, Yogyakarta, Solo, Surabaya, Madura, dan Bali.

BACA JUGA:   Harris Malang Tawarkan Paket Tahun Baru Yang Unik

“Setiap hari akan berganti temanya. Tujuannya agar tamu dapat merasakan pengalaman mencicipi masakan dari daerah yang kami pilih sebagai tema,” kata Krisna.

Park Hotel Cawang ingin mengajak tamunya bernostalgia ke kampung halaman dengan mengusung makanan – makanan tradisional tersebut. Ramadhan menjadi momentum spesial bagi masyarakat muslim Tanah Air untuk beribadah sekaligus membangun kebersamaan dengan keluarga.

“Biasanya juga sambil bernostalgia dengan menyantap makanan kampung halaman,” jelasnya lagi.

Kemudian Krisna membocorkan beberapa makanan yang akan disajikan, di antaranya Soto Bandung, nasi liwet, soto daging Madura, nasi serpang, nasi jinggo, ada juga gudeg. “Untuk takjil dan makanan penutupnya pun akan disesuaikan dengan daerahnya. Misal dari Madura ada bubur Madura, es campur Madura,” terang Krisna.

BACA JUGA:   Hotel GranDhika Indonesia Memberikan Apresiasi Kepada Wanita Hebat

Bagi yang ingin mencicipi makanan selain menu Nusantara, tersedia pilihan makanan favorit seperti Roasted Chicken, Lamb Rack, Roasted Duck, dan lain sebagainya.

Untuk dapat menikmati berbagai menu khas tersebut, tersedia promo early bird hanya dibanderol dengan harga Rp235.000 net per orang. Pemesanan dapat dilakukan sebelum tanggal 22 Maret 2023. Tersedia juga promo khusus “pay 9 get 1 free” dibanderol dengan harga Rp275.000 net per orang. Reservasi bisa dilakukan melalui Whatsapp di 0811 8755 005 atau 021 29982000.