Dubai mengokohkan posisinya sebagai pilihan utama untuk konferensi internasional bergengsi, kongres, pertemuan perusahaan, dan insentif pada tahun 2024, dengan keberhasilan menjamu 437 acara dari berbagai sektor dan profesi. Dipimpin oleh Dubai Business Events (DBE), jumlah tersebut meningkat 20 persen dibanding tahun sebelumnya.
Acara-acara yang digelar pada 2024 diperkirakan menarik sekitar 210.731 delegasi ke Dubai dalam beberapa tahun mendatang, memberikan dampak langsung pada industri acara, perjalanan, dan pariwisata kota ini, serta menghadirkan talenta dan keahlian dari seluruh dunia untuk berbagi pengetahuan, pengembangan profesional, dan jaringan.
Keberhasilan ini didorong oleh upaya kolaboratif antara sektor publik dan swasta, menegaskan daya tarik Dubai sebagai destinasi global MICE yang mudah diakses, aman, dan ramah. Hal ini tentunya berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi Dubai yang lebih luas dengan menarik lebih banyak pengunjung, memosisikan Dubai di arena acara bisnis global, serta memperkuat ekonomi yang berkembang pesat. Selain itu, ini juga menegaskan peran penting acara bisnis dalam mencapai tujuan Dubai Economic Agenda, D33, untuk mengukuhkan Dubai sebagai kota global terdepan dalam bisnis dan rekreasi.
Ahmed Al Khaja, CEO Dubai Festivals and Retail Establishment, mengatakan, “Dipandu oleh visi kota kami, acara bisnis terus memainkan peran vital dalam meningkatkan pariwisata ke Dubai dan mendukung prioritas ekonomi yang lebih luas. Peningkatan jumlah bidding yang berhasil diselenggarakan pada 2024 menjadi bukti lebih lanjut atas meningkatnya keunggulan Dubai sebagai destinasi yang tidak hanya menyediakan infrastruktur dan kemampuan acara bisnis kelas dunia, tetapi juga menawarkan pengalaman yang tak terlupakan bagi semua penyelenggara dan delegasi.”
Al Khaja menambahkan, “Untuk membangun momentum ini, kami terus bekerja sama dengan semua pemangku kepentingan, mitra tepercaya, dan penyedia layanan untuk meningkatkan posisi Dubai sebagai pemimpin dalam lanskap acara bisnis yang kompetitif, dengan tujuan mencapai pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, sesuai dengan Dubai Economic Agenda, D33. Kami berharap dapat memanfaatkan peluang ini untuk menciptakan dampak yang lebih besar bagi semua pihak, sekaligus menunjukkan apa yang membedakan Dubai di mata dunia.”
Acara Internasional pada 2024
Beberapa acara besar yang berhasil diselenggarakan di Dubai pada tahun 2024 antara lain:
– Kongres Dunia Bedah Saraf WFNS 2025, dengan 4.000 delegasi
– Asia Pacific Cities Summit & Mayor Summit 2025, dengan 1.200 delegasi
– Konferensi Radiologi Pan Arab 2025, dengan 1.500 delegasi
– Simposium Global Penelitian Sistem Kesehatan 2026, dengan 3.000 delegasi
– Pameran Prangko Dunia FIP 2026, dengan 1.000 delegasi
– Scientific Assembly and Associated Events of the Committee on Space Research 2028, dengan 3.000 delegasi
Dubai juga memenangkan bidding untuk acara korporasi dan insentif bergengsi, termasuk:
– Oppo Guangdong Incentive 2025, dengan 4.000 delegasi
– Loyal Connect Global 2025, dengan 3.000 delegasi
– GLA Global Logistics Conference 2025, dengan 1.500 delegasi
– Forever Living Global Rally 2026, dengan 12.000 delegasi
– Emerson Exchange 2026, dengan 2.500 delegasi
– Herbalife China Incentive 2026, dengan 1.200 delegasi
Inisiatif Pendukung Lainnya
Dubai Business Events juga aktif menjalin hubungan dengan para profesional industri pertemuan global melalui pameran dagang, seperti IMEX Frankfurt, The Meetings Show, IBTM World, dan IMEX America, serta melalui misi penjualan, misi studi, dan inspeksi lokasi sepanjang tahun.
Program Al Safeer Congress Ambassador melibatkan para ahli yang berbasis di Dubai dari berbagai bidang profesional untuk mengamankan lebih banyak acara dan menyambut lebih banyak delegasi ke kota ini di masa depan. Kemitraan dengan badan industri utama seperti BestCities Global Alliance, International Association of Professional Congress Organizers (IAPCO), Professional Convention Management Association (PCMA), dan International Congress and Convention Association (ICCA) juga menjadi bagian dari strategi ini.
Kinerja luar biasa ini menjadi tonggak penting yang dicapai pada 2024, termasuk peringkat Dubai sebagai kota nomor satu di Timur Tengah untuk jumlah pertemuan asosiasi yang diselenggarakan oleh ICCA, serta penobatan Dubai sebagai destinasi pertemuan terbaik di Timur Tengah dan Afrika oleh Cvent.
KOMENTAR
0