Modinity Warehouse Sale 2024 Hadir Lebih Besar di Dua Negara Berbeda

Friday, 30 August 24 Bonita Ningsih

Modinity Group kembali menggelar Modinity Warehouse Sale, sebuah acara yang paling dinantikan para penggemar fashion dan kecantikan. Tahun ini, Modinity Warehouse Sale digelar dengan skala lebih besar di dua negara berbeda yaitu Indonesia dan Malaysia.

Digelar secara serentak, pelaksanaan di Indonesia dan Malaysia digelar pada tanggal 29 Agustus hingga 1 September 2024. Dengan lokasi acara di Cendrawasih Hall, Jakarta Convention Centre (JCC) dan The Shoppes at Four Seasons Place, Kuala Lumpur.

Modinity Warehouse Sale diikuti oleh berbagai brand di bawah naungan Modinity, seperti Buttonscarves, Buttonscarves Beauty, Benang Jarum, Nada Puspita, dan Zyta Delia. Kehadiran brand ternama tersebut membuat ribuan tiket Modinity Warehouse Sale 2024 terjual habis dalam waktu 30 menit secara online.

Pada penyelenggaraan tahun ini, Modinity Warehouse Sale, menghadirkan berbagai fasilitas yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman belanja para pengunjung. Beberapa di antaranya adalah potongan harga khusus untuk transportasi online Grab, diskon menginap di hotel Harris FX Sudirman, hingga layanan pengiriman belanja Paxel.

BACA JUGA:   IDeaward 2024 Berikan Penghargaan Kepada 17 Inovator dan Pemimpin di Indonesia

Tersedia juga penyewaan power bank, akses WiFi gratis, dan pilihan tenant F&B dari Astro, Kopitiam Go, Futago, dan Tuku. Modinity Warehouse Sale tahun ini juga menawarkan berbagai promo menarik dengan harga mulai dari Rp50.000.

“Penambahan fasilitas dan partner ini untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi para pengunjung kami,” kata Linda Anggrea, CEO Modinity.

BACA JUGA:   ASTINDO Travel Fair 2024 Targetkan Rp150 Miliar Transaksi dan 90.000 Pengunjung

Sebagai daya tarik, acara ini juga menawarkan grand prize dan hadiah harian senilai total Rp350.000.000. Hadiah yang telah disiapkan adalah 1 unit Wuling Air EV, 3 unit Honda Scoopy, Emas 5Gr, iPhone 15, TV 32”, dan masih banyak lagi. 

Nantinya, Grand Prize akan diundi pada akhir acara menggunakan kupon yang diberikan para pengunjung. Kupon tersebut bisa didapatkan dengan berbelanja terlebih dahulu minimal Rp5 juta.

“Kami selalu mendengarkan masukan para pelanggan sehingga Modinity Warehouse Sale 2024 hadir dengan grand prize dan hadiah harian yang besar. Semoga acara ini memberikan momen yang benar-benar mengesankan dan tak terlupakan bagi semua pengunjung,” jelas Linda.

BACA JUGA:   Virus Corona Tak Halangi Gelaran ASTINDO Travel Fair 2020

Bagi masyarakat yang ingin berkunjung ke acara ini juga dapat membeli tiket on the spot seharga Rp40.000 per orang dengan persediaan terbatas. Dengan target pengunjung yang datang ke acara sebanyak 25.000 orang.