PT Melga Mulia Sejahtera secara resmi mengoperasionalkan Ana Hotel Kebon Kacang sebagai merek Ana Hotel pertama mereka di Indonesia pada 28 November 2017. Ana Hotel Kebon Kacang berlokasi di pusat Jakarta, dikelilingi oleh pusat bisnis dan perbelanjaan, seperti Thamrin City, Grand Indonesia, Plaza Indonesia, dan Pasar Tanah Abang. Hotel ini juga hanya berjarak sekitar 15 menit dari Stasiun Gambir dan 50 menit ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Ana Hotel Kebon Kacang memiliki 85 kamar yang luas berukuran 22 meter persegi, dilengkapi dengan fasilitas TV LED 43 inci, pendingin ruangan, minibar, telepon, coffee maker, safe deposit box, koneksi Internet, dan coffee shop. Selain itu, untuk kebutuhan bisnis, Ana Hotel Kebon Kacang juga memiliki ruang meeting dengan kapasitas hingga 25 orang.
Ana Hotel Kebon Kacang berlokasi di Jalan Kebon Kacang IX nomor 79, Jakarta Pusat, hanya cukup berjalan kaki menuju pusat bisnis dan perbelanjaan di sekitar Jalan Sudirman dan Jalan Thamrin.
KOMENTAR
0