Hotel Santika Premiere Bintaro Tawarkan SafeCation Room Package

Thursday, 05 August 21 Bonita Ningsih

Di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 ini, masyarakat diminta untuk menjaga kesehatan dan keselamatan. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, Hotel Santika Premiere Bintaro, menawarkan Paket Menginap SafeCation Room Package mulai 1-31 Agustus 2021.

Dengan paket ini, para tamu dapat menginap di kamar tipe Deluxe dengan fasilitas terbaik serta sentuhan keramahan Indonesia. Paket ini dapat dinikmati dengan harga mulai dari Rp700.000 net/kamar/malam sudah termasuk sarapan dua orang.

BACA JUGA:   Ascott Tawarkan Konsultasi Kesehatan dan Keamanan Secara Gratis

Terdapat penawaran khusus bagi tamu yang menginap dengan promo Hygiene Laundry Package hanya Rp35.000 untuk tiga potong baju (tidak termasuk dry cleaning). Promo ini berlaku hingga 31 Agustus 2021.

“Kami pastikan tamu tidak perlu khawatir dan repot untuk mencuci pakaiannya selama menginap di Hotel Santika Premiere Bintaro,” kata Tanita Pribadi PR Executive Hotel Santika Premiere Bintaro.

Setiap tamu yang menginap juga akan mendapatkan welcome drink pada saat check in. Selain itu, terdapat diskon 15 persen untuk pembelian makanan dan minuman di Restoran Kembang Sepatoe serta diskon 50 persen untuk laundry & dry cleaning.

Seiring berjalannya waktu di masa kenormalan baru, Hotel Santika Premiere Bintaro, telah menerapkan Standard Operational Procedure (SOP) secara ketat. Protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah dilakukan dengan baik untuk menjalankan bisnis yang aman dan nyaman.

BACA JUGA:   September Ceria di favehotel Tanah Abang Cideng

“Kami siap melayani seluruh tamu dengan sentuhan keramahan Indonesia bersama kemudahan layanan serta fasilitas terbaik. Dengan begitu, para tamu dapat menginap lebih aman dan nyaman,” ujarnya.