Sultan Hotel & Residence Jakarta menyelenggarakan siaran langsung untuk semua 64 pertandingan Piala Dunia mulai 14 Juni hingga 15 Juli 2018 untuk tamu hotel dan komunitas pencinta sepak bola lokal. Pertandingan Piala Dunia akan dimainkan di 12 stadion di 11 kota Rusia. Sebagian besar stadion baru dibangun atau direnovasi dengan 32 tim nasional seluruh dunia akan berkompetisi dan bersaing di ajang ini.
Eric Kusnadi, Executive Sous Chef Sultan Hotel & Residence Jakarta, dan tim berbakatnya akan menyajikan makanan kaya cita rasa dengan presentasi menarik di perayaan ekstravaganza ini. Adapun sajian yang ditampilkan adalah makanan ringan internasional seperti nachos, beef kebab, wiener schnitzel, dan beef stroganoff lengkap dengan bir Carlsberg dingin.
Pertandingan sepak bola yang menjadi favorit semua orang ini akan ditayangkan pada pukul 22.00, 12.00 dini hari, dan 3 pagi setiap hari di Lagoon Cafe. “Kami telah memutuskan untuk menayangkan pertandingan Piala Dunia ini untuk menyenangkan hati para penggemar sepak bola Indonesia dan kami sangat senang menyambut Anda di Lagoon Cafe untuk menghibur tim kebanggaan Anda,” kata Fintan O’Doherty, General Manager The Sultan Hotel & Residence Jakarta.
The Sultan Hotel & Residence Jakarta memiliki 694 kamar yang berdiri di lahan seluas 34 hektare. Hotel ini terletak sangat strategis, antara lain dekat dengan pintu tol dalam kota, pusat perbelanjaan, pusat bisnis, dan gedung pameran.
KOMENTAR
0