Hotel Ibis Surabaya City Center hadirkan paket berbuka puasa Ramadhan in Andalusia Corner yang memadukan kuliner peradaban Islam di Eropa. Diar Listya, Executive Secretary & Public Relations Ibis Surabaya City Center, mengatakan, paket buka puasa secara buffet ini memberikan nuansa berbeda dengan dekorasi bernuansa Andalusia dan photo booth untuk selfie.
“Restoran yang diubah konsepnya menjadi Andalusia menyajikan hidangan beragam Timur Tengah, mulai dari aneka takjil, sop, salad, menu utama, menu penutup, hingga aneka es. Pengunjung juga dihibur live music yang membawakan lagu-lagu religi,” ujar Diar.
Diar menambahkan, menu-menu yang disajikan berganti setiap hari agar tamu tidak bosan. Selain masakan Andalusia, juga diberikan pilihan menu Indonesia dan menu Barat di Pizza Corner, seperti tortila, omelet Spanyol, dan beef tomato salsa. Sajian yang selalu ada adalah kurma, gorengan, dan polo pendem. Untuk gorengan tersedia ote-ote basra, tempe mendoan, tahu goreng Ibis, cakwe Ibis, dan singkong goreng. Untuk polo pendem, disajikan makanan serba rebusan seperti kacang rebus, jagung rebus, ubi rebus, dan pisang rebus. Sementara untuk minuman, tamu bisa memilih jus jambu biji, jus jeruk, sirop melon, sirop cocopandan, the, atau kopi.
Sementara itu, dua menu spesial dari Andalusia adalah Andalusian Salad dan Madras Sramble Egg kreasi Sous Chef Hanny. “Banyak tempat yang menyajikan masakan Timur Tengah saat Ramadan seperti kari dan gulai. Hotel Ibis Surabaya City Center ingin menyajikan sesuatu yang berbeda, unik, sekaligus lezat berupa menu bercita rasa India dipadu Meksiko,” ujar Diar.
Tamu yang berbuka puasa di Hotel Ibis Surabaya City Center tidak selalu yang menginap, tapi banyak juga yang berasal dari perusahaan, alumni, kelompok arisan, serta keluarga. “Ya alhamdulillah dengan Ramadhan in Andalusia Corner Hotel Ibis ini bisa menambahkan revenue food and beverage 45 persen, melebihi target 30 persen di bulan sebelumnya,” ujar Diar.
Ramadhan in Andalusia di Hotel Ibis Surabaya City Center bisa dinikmati hanya dengan membayar Rp100.000, dengan diskon 15 persen all you can eat.
KOMENTAR
0