Sajian Bulanan Makanan Lezat yang Menggugah Selera di HARRIS fX

Tuesday, 16 October 18 Harry
Nasi goreng senayan

Bulan Oktober ini, HARRIS Suites fX Sudirman memanjakan tamu dengan penawaran “Food & Drink of The Month“. Promo ini memperkenalkan Nasi Bakar Senayan dengan sayur asem dan Pepaya Orange Juice untuk melengkapi pengalaman santap siang setiap tamu. Ini juga merupakan salah satu rekomendasi chef bulanan yang disiapkan dengan bahan-bahan segar dan kualitas terbaik.

“Ini adalah inovasi terbaru kami untuk menyegarkan selera tamu setia kami dengan makanan Indonesia yang menggugah selera dan jus segar yang sehat. Kami dengan bangga mengumumkan bahwa ini adalah bagian dari gaya hotel HARRIS dengan menyediakan makanan asli Indonesia dengan kekayaan cita rasa, selain komitmen jangka panjang untuk gaya hidup sehat,” kata Grandi Sumeitro, General Manager HARRIS Suites fX Sudirman – Jakarta.

BACA JUGA:   Swiss-Belinn Airport Hotel Jakarta Berbagi Kasih di Hari Natal

Nasi Bakar Senayan dibuat sekitar 45 menit, bahan utamanya adalah ayam goreng dicampur dengan serpihan kelapa goreng pedas. Selain itu, menu ini juga disajikan dengan hidangan nasi lezat yang dimasak dalam santan dan dibungkus dengan daun pisang. Selain itu, ikan asin dan cabai merah adalah hiasan terakhir untuk menggiurkan cita rasa.

BACA JUGA:   Archipelago International Bangun 12 Hotel lagi pada 2017

Selain Nasi Bakar Senayan, Papaya Orange Juice adalah jus sehat yang cocok diminum setelah menikmati hidangan utama. Campuran sempurna dengan buah pepaya segar dan jeruk tanpa gula dan air es. Minuman khusus ini mengandung banyak manfaat kesehatan dengan nutrisi dan vitamin.

papaya orange juice

Berbagai macam makanan lezat ini ditawarkan dengan harga terjangkau, seperti Nasi Bakar Senayan hanya Rp95.000 dan Papaya Orange Juice hanya Rp35.000. Selain itu, promosi “Kuliner Indonesia” telah diperpanjang bagi mereka yang ingin menikmati all u can eat buffet lunch. Mulai dari Rp 135.000 / orang, dan tamu akan mendapatkan penawaran istimewa khusus untuk anggota MTP.