Bulan Ramadan menjadi momen yang paling dinanti umat muslim untuk beribadah dan mempererat silaturahmi bersama keluarga hingga kerabat. Untuk merayakan momen tersebut, Episode Gading Serpong, menghadirkan sajian buka puasa selama Ramadan mulai tanggal 13 Maret hingga 17 April 2024.
Tahun ini, Episode Gading Serpong mengusung tema “Ramadan di Kampung Bahari” dengan konsep All You Can Eat di Babah Ramu Dine & Bar. Beragam menu akan disajikan selama buka puasa dengan mengutamakan hidangan khas Nusantara di dalamnya.
“Nantinya para pengunjung yang berbuka puasa akan menemukan pojok Babakaran Seafood dan juga berbagai menu Nusantara,” ungkap Chef Darfi Darlis, Executive Chef Episode Gading Serpong.
General Manager Episode Gading Serpong, Muhamad Viktor A Sin, menambahkan dengan adanya Babakaran Seafood, hotel ini akan mengambil konsep bahari untuk paket buka puasa. Nantinya, para tamu dapat sepuasnya memilih menu seafood yang akan disajikan pihak hotel selama buka puasa.
“Konsep ini dipilih karena kami memiliki keinginan untuk menyajikan menu yang unik dan tentunya lain daripada yang lain. Di sini, pengunjung dapat menikmati banyak menu seafood yang kami sediakan,” ucap Viktor.
Tak ketinggalan, hotel bintang 4 ini juga akan menghadirkan pojok kambing guling yang menjadi menu paling ditunggu-tunggu oleh para tamunya. Kambing guling ini dipanggang dengan bumbu spesial yang disiapkan oleh Chef De Cuisine, Chef Riki Maolana dan akan dihadirkan setiap harinya.
Untuk menikmati sajian Ramadan di Kampung Bahari, para tamu dapat memesan paket dengan harga Rp298.000++ per pax. Tersedia juga diskon sebesar 20 persen bagi pengguna kartu debit dan kartu kredit BCA.
Hotel ini juga menyediakan paket Corporate Iftar untuk tamu meeting seharga Rp288.000++ per pax sudah termasuk buka puasa. Harga tersebut berlaku setiap pemesanan minimal 30 pax dengan periode 10 Maret hingga 7 April 2024. Di akhir
Selain paket buka puasa, Episode Gading Serpong, juga menyediakan Ramadan Hampers dan Hantaran Lebaran Babah. Ramadan hampers bisa didapatkan di Soroso Artisan Gallery dengan harga mulai dari Rp400.000 hingga Rp900.000.
Dengan harga tersebut sudah bisa mendapatkan bingkisan berisikan cookies khas Ramadan yang dilengkapi sajadah Turkiye. Bingkisan di packing dengan nuansa Ramadan yang elegan sehingga cocok sebagai tanda mata silaturahmi untuk keluarga maupun kerabat.
Sedangkan Hantaran Lebaran Babah merupakan bingkisan makanan yang bisa dijadikan sebagai buah tangan saat hari raya Idul Fitri maupun setelahnya. Hantaran ini berisikan makanan khas Idul Fitri seperti ketupat, opor ayam, dan sambal goreng ati ampela, serta lauk lezat lainnya.
Hantaran Lebaran Babah dapat dipesan terlebih dahulu di Babah Ramu Dine & Bar dengan nomor Whatsapp 087739521212. Pada akhir bulan Ramadan, hotel ini juga akan mengundi hadiah berupa paket umrah bagi tamu yang beruntung.
Episode Gading Serpong merupakan hotel berkonsep unik dengan memadukan dua kebudayaan yaitu Baduy dan Peranakan. Kedua kebudayaan ini dapat dilihat dari segi desain interior di area hotel hingga restoran. Pada Babah Ramu Dine & Bar, menyediakan berbagai menu khas Baduy dan Peranakan.
KOMENTAR
0