Untuk meningkatkan fasilitas dan layanan terbaik kepada para tamunya, The Grand Mansion Menteng, hotel mewah pertama di Indonesia dari Ascott International, menjalin kerja sama dengan TRAC untuk menyediakan layanan penyewaan kendaraan. Penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan pada 26 Juni 2024 di The Grand Mansion Menteng.
Angelina Lazuardi, General Manager The Grand Mansion Menteng, mengatakan, The Grand Mansion Menteng berlokasi di area perumahan sehingga para tamu sedikit kesulitan untuk mencari penyewaan kendaraan. Apalagi, The Grand Mansion Menteng mayoritas memiliki tamu MICE dan bisnis, dan mayoritas membutuhkan layanan kendaraan.
Karena itu, dengan adanya kerja sama ini, para tamu bisnis maupun leisure di The Grand Mansion Menteng tak akan kesulitan lagi untuk mencari moda transportasi harian selama menginap.
“Mereka tidak perlu menunggu untuk mencari kendaraan. Kita cut the time untuk mereka sehingga tamu dapat piece of mind saat menginap di sini,” ujar Angelina.
Halomoan Fischer, Chief Operating Officer TRAC, mengatakan, sejak pandemi, TRAC fokus menyasar ke pasar retail, salah satunya berkaitan dengan industri pariwisata. Untuk mencapai hal tersebut, TRAC pun berkolaborasi dengan ekosistemnya, salah satunya adalah dengan hotel.
Dalam kerja sama dengan The Grand Mansion Menteng ini, TRAC menyediakan dua layanan. Pertama adalah airport transfer, lalu yang kedua adalah layanan harian penyewaan kendaraan, mulai dari 4 jam, 8 jam, hingga 12 jam.
Ke depannya, Halomoan menambahkan, TRAC juga akan menyediakan kendaraan untuk shuttle ke titik-titik tertentu, misalnya ke pusat perbelanjaan atau rumah sakit.
“Semua layanan dengan berbagai tipe kendaraan, yang disesuaikan dengan preferensi para tamu hotel,” ujar Halomoan.
Sebagai contoh harga, untuk penyewaan mobil Lexus RX selama 4 jam dikenakan harga Rp1,5 juta, sementara untuk 8 jam sebesar Rp3,5 juta, sudah termasuk sopir dan bensin.
“Dengan kerja sama ini akan meningkatkan brand awareness dari TRAC bahwa kami capable untuk melayani tamu luxury,” ujar Halomoan.
Angelina menambahkan, selama masa promosi ini, dalam satu bulan ke depan The Grand Mansion Menteng akan memberikan subsidi Rp5.000 per trip kepada para tamu yang memesan kendaraan TRAC. Pemesanan dapat dilakukan melalui staf hotel atau aplikasi TRAC.
KOMENTAR
0