AirAsia Buka Rute Penerbangan Manila-Jakarta

Thursday, 11 January 18 Ahmad Baihaki
AirAsia

Maskapai penerbangan berbiaya murah AirAsia membuka rute baru yang menghubungkan Bandara Ninoy Aquino di Manila, Filipina, dengan Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Jakarta. Penerbangan perdana rute tersebut telah berlangsung pada 9 Januari 2018.

Dendy Kurniawan, CEO Grup AirAsia di Indonesia, mengatakan, penerbangan rute Manila-Jakarta ini akan dilayani satu kali setiap harinya dengan kapasitas 180 penumpang, dan frekuensinya akan menjadi dua kali per hari jika memang permintaan terus meningkat.

BACA JUGA:   Pertemuan Spesial Menteri Pariwisata ASEAN Hasilkan Dua Hal Penting

“Kami menargetkan load factor 80 hingga 85 persen secara rata-rata untuk rute ini,” ujar Dendy.

Sementara itu, Dexter Comendador, CEO AirAsia Filipina, mengatakan, “AirAsia adalah produk ASEAN, dan kami sangat bangga dapat menjadi bagian dari kawasan ini yang kami sebut sebagai rumah. Kami sangat bersemangat dapat menambah lagi destinasi ASEAN ke dalam jaringan kami yang terus berkembang. Kami sangat mencintai ASEAN sehingga kami membuka rute Manila-Jakarta.”

BACA JUGA:   Pemerintah Tetapkan Bekerja Tidak Lagi Dari Rumah, Tapi Dari Bali

Pada 19 Januari, AirAsia juga berencana membuka rute Manila-Bali dengan frekuensi satu kali per hari. “Kami ingin mengajak masyarakat di kawasan ASEAN untuk semakin dekat lagi satu sama lain dengan diluncurkannya rute terbaru kami yang menghubungkan Manila dengan Jakarta dan Bali,” ujar Dexter.

AirAsia juga melayani beberapa rute ke Kuala Lumpur dan Kota Kinabalu di Malaysia, serta Singapura dari Manila dan Cebu di Filipina. Sejak beroperasi di tahun 2001, AirAsia telah menerbangkan lebih dari 400 juta penumpang dan terus memperbesar armadanya, mulai dari hanya 2 pesawat menjadi lebih dari 200 pesawat.