Diluncurkan pada 6 November 2018 di Tobacco Dock London, ajang International Travel & Tourism Awards dari WTM menghadirkan platform untuk menghargai para penggiat industri pariwisata dalam 13 kategori penghargaan yang berbeda. Pemberian penghargaan ini dilaksanakan bersamaan dengan perhelatan WTM London.
International Travel & Tourism Awards diikuti lebih dari 70 peserta dari seluruh negara, yang mencerminkan beragam organisasi pariwisata yang berpartisipasi dalam acara yang baru pertama kali digelar di London ini.
Dari seluruh nominasi yang ada, delapan nominasi berasal dari Asia, termasuk Hong Kong, Jepang, Malaysia, Indonesia, India, Thailand, Sri Lanka, dan Maladewa. Menariknya, untuk kategori “The Best in Responsible Tourism”, nominasi terbanyak berasal dari Asia, yang mencerminkan meningkatnya kesadaran untuk menghadirkan pariwisata yang berkelanjutan di regional ini.
- Best Tourism Board Campaign atau DMO Campaign
Japanese National Tourism Organization Campaign oleh Digital Visitor
- Most Innovative use of Technology within a Destination
Global Pocket Wifi oleh Hong Kong uCloudlink Network Technology Ltd
- Best Regional atau City Campaign
Live Inspired oleh Kerala Tourism
- Best Digital Campaign in Tourism
Adventure Live oleh AirAsia Malaysia dan WE ARE KIX
- Best in Responsible Tourism
CORAL REEF REVIVAL Impetus for Responsible Tourism In PEMUTERAN Village, Bali oleh
Yayasan Karang Lestari (Coral Reef Restoration Foundation).
Responsible Tourism-Kerala oleh Kerala Tourism.
The Cinnamon Elephant Project oleh Cinnamon Hotels Management Limited.
- Best in Adventure Tourism
Putting the ‘adventure’ back into Adventure Travel in Northern Thailand oleh The Tuk Tuk Club.
Paul Nelson, co-founder International Travel & Tourism Awards, mengatakan, “Kami sangat senang dapat memberikan penghargaan International Travel & Tourism Awards pada tahun ini untuk menghargai para pelaku industri, serta untuk menarik perhatian masyarakat terhadap kampanye yang dijalankan untuk membuat perbedaan di industri pariwisata ini.”
“Kami telah dibanjiri nominasi yang sangat berkualitas dari seluruh negara, termasuk Asia. Penghargaan ini akan menjadi perayaan yang meriah bagi industri pariwisata,” ujar Nelson.
KOMENTAR
0