STB Jalin Kerja Sama dengan Gojek, Ajak Turis Indonesia Nikmati Sisi Lain Singapura

Thursday, 23 January 25 Harry

Singapura menyambut 2,2 juta wisatawan dari Indonesia selama periode Januari sampai November 2024. Jumlah tersebut meningkat 8,1 persen dibandingkan periode yang sama pada 2023. Tak hanya itu, Indonesia juga menjadi penyumbang wisatawan terbesar nomor dua bagi Singapura, dan terbesar nomor satu dari Asia Tenggara pada periode tersebut.

Juliana Kua, Assistant Chief Executive International Group Singapore Tourism Board (STB), mengatakan, “Hal tersebut menunjukkan koneksi yang besar antara kedua negara ini.”

Untuk itu, STB menjalin kerja sama dengan Gojek yang ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Cooperation pada 23 Januari 2025.

Shobhit Singhal, Chief Operating Officer Gojek, mengatakan, kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman berwisata wisatawan Indonesia di Singapura. “Dengan Gocar, wisatawan bisa eksplor lebih dari city centre, tapi juga ke hidden gems di luar pusat kota,” ujar Shobhit.

BACA JUGA:   Singapura Resmi Luncurkan SingapoReimagine di Indonesia

Gojek sendiri sudah hadir di Singapura sejak tahun 2018. Adapun layanan Gojek yang tersedia di Singapura adalah Gocar reguler, Gocar XL, dan Gocar Premium.

Menariknya, ada sejumlah layanan Gojek di Singapura yang tidak ada di Indonesia, yaitu Gocar Kids dan Gocar Flash. Layanan Gocar Kids ditujukan bagi para tamu yang membawa anak kecil ketika berwisata di Singapura. Sementara, Gocar Flash akan mencarikan kendaraan terdekat sehingga lebih cepat datangnya.

“Di Gocar Kids ada car seat-nya karena diharuskan oleh pemerintah Singapura, jadi lebih aman bagi anak kecil,” ujar Mario, Head of Marketing Gojek.

Ke depannya, Gojek juga akan tersedia di aplikasi WeChat. Artinya, pengguna Gocar bisa melakukan pemesanan melalui aplikasi WeChat dengan mengirim pesan ke operator. Fitur ini khususnya berguna bagi wisatawan yang kesulitan untuk mengunduh aplikasi Gojek saat di Singapura.

BACA JUGA:   Sandiaga Uno Sebut Kenaikan Harga Tiket Candi Borobudur Untuk Konservasi

Mario Alvin menambahkan, untuk saat ini layanan Gojek di Singapura hanya fokus di transportasi. “Untuk pembayarannya hanya tersedia dua metode, yaitu kartu kredit dan secara tunai,” ujar Marion.

Sebagai bentuk kerja sama ini, Gojek memberikan sejumlah promo bagi wisatawan yang menggunakan Gocar selama di Singapura. Yang pertama adalah kode promo “GOAIRPORT” untuk penggunaan dari dan ke Bandara Changi. Lalu, ada kode promo “YE$” untuk keliling Singapura.

“Tak hanya itu, Gocar juga berikan harga yang affordable di Singapura,” ujar Mario.

BACA JUGA:   Bebas Visa Kunjungan Bagi Permanent Resident Singapura ke Kepulauan Riau

Terrence Voon, Executive Director Southeast Asia STB, mengatakan, “Kolaborasi ini untuk memaksimalkan pengalaman wisata turis Indonesia di Singapura, serta menikmati sisi lain Singapura, tidak hanya di area Orchard dan Marina Bay.”

Beberapa hidden gems yang dapat dinikmati di Singapura adalah wilayah Katong dan Joo Chiat. “Juga di timur Singapura, dekat area pesisir pantai. Di sana kental dengan budaya peranakan, juga ada banyak kafe,” ujar Terrence.