Mahasiswa program studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia akan menyelenggarakan Marketing Insight Seminar and Training (MIST) pada 27-28 Februari 2018. Acara yang diadakan di Auditorium R. Soeria Atmadja FEB UI (seminar) dan kantor Microsoft (training) ini merupakan perhelatan yang telah memasuki tahun ke-14.
Marketing Insight Seminar and Training 2018 akan mengangkat tema “Creative Marketing Integration: The Alignment of Digital-Traditional Marketing Strategy”, dengan menghadirkan pembicara yang terkenal dan tepercaya, antara lain Menteri Perdagangan Indonesia Enggartiasto Lukita, Presiden Direktur Garuda Indonesia Pahala Mansury, Deputy Director Markplus Jacky Mussry, Presiden Indonesia Marketing Association De Yong Adrian, serta CEO Telkomtelstra Erik Meijer. Selain itu, untuk kegiatan training, akan ada Anton Reyniers, Strategic Planning Director Ogilvy & Mather.
Marketing Insight Seminar and Training 2018 juga akan mengadakan konferensi yang dihadiri delegasi dari berbagai negara di Asia, salah satunya dari Nanyang Technological University.
Untuk mengikuti kegiatan ini, para calon peserta cukup membayar Rp85.000 untuk seminar, Rp85.000 untuk training, dan Rp150.000 untuk mengikuti kedua kegiatan tersebut.
KOMENTAR
0