Qatar Airways Kurangi Sampah Plastik

Thursday, 27 February 20 Bonita Ningsih

Maskapai nasional negara Qatar yang juga melayani rute internasional, Qatar Airways, melakukan sebuah langkah terbaik untuk kelestarian lingkungan. Langkah ini sebagai bentuk komitmen pihak maskapai untuk mendukung kampanye lindungi Bumi yang dilakukan seluruh negara.

Bersamaan dengan peluncuran menu Quisine, Qatar Airways telah mengurangi penggunaan plastik sekali pakai selama penerbangan. Selain mengurangi penggunaan plastik, maskapai ini juga meningkatkan penggunaan produk yang dapat didaur ulang dan terurai sebesar 80 persen. Salah satu contohnya ialah dengan menggunakan nampan saji yang 80 persen lebih ramah lingkungan.

“Biasanya kami menggunakan nampan saji yang satu kali pakai, saat ini kami membuat yang ramah lingkungan. Ini untuk mengikuti larangan penggunaan plastik sekali pakai,” ujar Decha Mingkwan, Culinary Development Manager Qatar Airways.

BACA JUGA:   KASKUS dan Dyandra Promosindo Terima Penghargaan The Most Experiential Brand Activation Award 2017

Pihak maskapai juga mengenalkan tumblr dengan ukuran baru untuk para penumpang Qatar Airways. Dengan ukuran 12 oz, diharapkan tumblr ini dapat mengurangi plastik sekali pakai di dalam pesawat. Di setiap pesawat juga disediakan gelas khusus anggur dan disajikan bersama camilan lezat.

Tidak hanya penumpang dewasa yang mendapat pelayanan terbaik, penumpang anak-anak juga akan dilayani dengan baik di sini. Paket hidangan untuk anak-anak dapat dipesan selama perjalanan. Hidangan anak dari Qatar Airways berdasarkan atas studi kelompok yang dilakukan bersama tim katering. Tim peneliti mengambil sampel 50 anak dari 15 kebangsaan di dunia dan hasilnya akan digabungkan menjadi menu favorit anak-anak.

BACA JUGA:   Halal Travel Fair 2017 Hadirkan Tujuan Wisata Religi

Setiap hidangan anak di Qatar Airways dikemas ke dalam sebuah kotak dengan warna dan gambar yang menarik. Hidangan ini berisikan pilihan jus, camilan, dan buah yang sehat. Tidak hanya makanan, di dalam kotak tersebut juga dilengkapi dengan hadiah menarik berupa mainan yang membuat para penumpang cilik bergembira.

Ajay Jacob, Country Manager Qatar Airways, mengatakan, hidangan yang dikemas dengan kotak ini sebagai salah satu langkah untuk mengurangi sampah plastik. Manfaat lainnya yang didapat dari hidangan anak Qatar Airways ini ialah membantu orang tua menghadapi anaknya rewel sepanjang perjalanan. Apalagi, menurut Ajay, perjalanan menggunakan Qatar Airways yang melalui rute Indonesia memerlukan waktu kurang lebih 6 jam.

BACA JUGA:   TransNusa Buka Rute Penerbangan Baru ke Indonesia Timur

“Dengan jarak tempuh yang lama itu, terkadang banyak anak-anak yang menangis di dalam pesawat. Makanya, kita sediakan camilan di dalam boks tersebut agar mereka kembali tersenyum,” kata Ajay Jacob.