Brand Otomotif Ternama Akan Hadir di IIMS 2022

Monday, 10 January 22 Bonita Ningsih

Perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) akan hadir sebentar lagi pada tanggal 17-27 Februari 2022 di Jakarta International Expo. Selaku penyelenggara, Dyandra Promosindo, akan menghadirkan berbagai brandotomotif ternama dengan serangkaian program di dalamnya.

Jajaran brand yang akan berpartisipasi dalam pameran otomotif ini di antaranya datang dari roda empat yaitu BMW, Brand X, Chery, Honda, MG, Mitsubishi, Suzuki, Toyota, dan Wuling. Untuk pecinta roda dua, IIMS kembali dimeriahkan oleh brand AHM, Benelli, Keeway, Kawasaki, dan Yamaha.

Para pecinta otomotif juga akan menyaksikan sederet kendaraan listrik serta beragam produk baru dari masing-masing merek otomotif. Beberapa kendaraan listrik yang hadir dari importir umum, yaitu Prestige Motorcars dengan taksi terbang listrik Ehang dan mobil listrik Tesla. 

BACA JUGA:   Satu Dekade Dieng Culture Festival

Sedangkan, untuk brand kendaraan listrik lokal, IIMS 2022 menghadirkan Gerobak Listrik (Gelis) yang nantinya akan bersanding dengan jajaran brand global besar. Brand ini fokus terhadap kendaraan komersial dan juga roda tiga. Brand lokal besutan PT Solar Panel Indonesia ini akan mempersembahkan jajaran kendaraan listrik lokal pada perhelatan IIMS 2022.

Sebagai pembuka pameran otomotif di tahun 2022, IIMS juga menyuguhkan merek lokal yang bekerja sama dengan asosiasi otomotif, promoters, dan komunitas di industri otomotif. Beberapa di antaranya Kosmik, Indonesia Off-Road Federation (IOF), Indonesian Custom E-Moto Expo & Championship (ICEC), Formula – E Student, Belajar Helm dan masih banyak lagi aktivitas bisa dinikmati di IIMS 2022.

BACA JUGA:   KMTM: Upaya Korea Menjadi Destinasi Medical Tourism

IIMS 2022 bertujuan untuk berkontribusi dalam pertumbuhan industri pariwisata Indonesia, khususnya MICE dan otomotif. IIMS ingin mendukung industri UKM, UMKM, dan merek lokal dengan memberikan ruang dan tempat untuk memperluas pasar mereka. 

“Kami berharap IIMS dapat menjadi salah satu kebangkitan pemulihan ekonomi nasional dan pertumbuhan industri otomotif Indonesia,” kata Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh. 

BACA JUGA:   PERIKLINDO Bersama Dyandra Promosindo dan JIExpo Akan Gelar Pameran Kendaraan Listrik

Selama penyelenggaraan berlangsung, IIMS 2022 akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat berbasis CHSE. Tujuannya adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pecinta otomotif dan pengunjung dari awal hingga akhir IIMS 2022 diselenggarakan.