Dyandra Promosindo bersama Raga Jiwa Mulia akan menggelar event lari marathon internasional bertajuk The International Yogyakarta 42K (TIY42K). Penyelenggaraan The International Yogyakarta Marathon akan dilaksanakan pada tanggal 8 Oktober 2023, atau satu hari setelah peringatan ulang tahun Kota Yogyakarta yang ke-267 tahun.
The International Yogyakarta Marathon dinilai sebagai lomba lari urban pertama di Yogyakarta yang menggunakan jalur lari di dalam kota Yogyakarta. Titik start lomba lari ini adalah di Titik Nol Yogyakarta, dan berakhir di Jalan Malioboro.
Rizky Fransisco, Direktur PT Raga Jiwa Mulia, mengatakan, acara ini menargetkan 3.000 peserta. “Biar lancar dan nyaman, termasuk bagi suasana di area kota Yogyakartanya. Kita mau melihat dulu seberapa maksimal kualitas yang dihasilkan,” ujar Rizky.
Daswar Marpaung, Presiden Direktur Dyandra Promosindo, berharap melalui acara The International Yogyakarta 42K akan meningkatkan sektor perekonomian di kota Yogyakarta. “Ekonominya akan jalan, dari hotel hingga UMKM,” ujar Daswar.
The International Yogyakarta 42K mengangkat tema “Marathon. Yogyakarta. Istimewa.” Acara ini terdiri dari tiga kategori lari, yaitu 10K, 21K, dan 42K. Adapun total hadiah yang diberikan adalah sebesar Rp288 juta.
Untuk biaya registrasi 10K adalah Rp400.000 untuk WNI dan Rp600.000 untuk WNA. Sementara kategori 21K adalah Rp600.000 (WNI) dan Rp800.000 (WNA). Untuk kategori 42K, harganya adalah Rp850.000 (WNI) dan Rp960.000 (WNA).
KOMENTAR
0