Persoalan lingkungan hidup dewasa ini sudah sangat mendesak untuk ditanggulangi. Kualitas lingkungan hidup semakin hari semakin memburuk. Selama 150 tahun, jumlah karbon yang ada di atmosfer telah meningkat 50 persen dari 280 ppm menjadi 393 ppm yang memiliki dampak peningkatan suhu global, kehancuran glasier dan lapisan es, serta perubahan cuaca yang cukup ekstrem di seluruh belahan bumi. Fenomena ini disebabkan oleh eksploitasi hasil bumi, pencemaran air-tanah-udara akibat limbah, berbagai bencana alam, hingga perubahan pola konsumsi serta pola hidup manusia.
Karena itu, menyambut perayaan Hari Bumi pada 22 April 2016, BEST WESTERN PLUS Kemayoran Hotel Jakarta mengambil peranan untuk dapat mengurangi dampak perubahan iklim dengan melakukan beberapa kampanye internal yang dilaksanakan sepanjang April 2016. Beberapa hal yang dilakukan di BEST WESTERN PLUS Kemayoran untuk menyambut Hari Bumi adalah penggunaan pupuk kompos pada tanaman di seluruh area hotel, menghentikan penggunaan kantong plastik, bekerja sama dengan petani lokal dalam pengadaan bahan makanan, meminimalisir penggunaan kertas dan tisu, mengurangi serta mengolah sampah ataupun limbah, dan penghematan energi listrik.
Manajemen hotel juga mengajak para tamu untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Kegiatan tersebut diawali dengan melibatkan seluruh karyawan hotel untuk memahami perannya sebagai mediator kepada seluruh pengunjung atau tamu hotel agar mereka dapat menerima dan memahami hal yang dilakukan.
BEST WESTERN PLUS Kemayoran Hotel Jakarta menggarisbawahi perhatian kepada ketahanan lingkungan, karena itu manajemen BEST WESTERN PLUS Kemayoran berusaha melakukan perubahan berupa tindakan kecil dari diri sendiri untuk menjaga kelestarian bumi demi masa depan dan kelangsungan hidup yang lebih baik.
Hotel bintang empat ini memiliki 156 kamar dan suite, dengan fasilitas antara lain akses Internet nirkabel, kolam renang, pusat kebugaran, antar-jemput bandara, spa, playground, dan jogging track. BEST WESTERN PLUS Kemayoran Hotel berlokasi di antara Kelapa Gading dan atraksi wisata Kota Tua. Hotel ini juga sangat mudah diakses dari tol dalam kota dan hanya 30 menit dari Bandara Soekarno-Hatta. Selain memiliki fasilitas MICE, hotel ini juga sangat dekat dengan gedung JIExpo, salah satu gedung MICE terbesar di Indonesia.
Penulis: Harry Purnama
KOMENTAR
0