112 Negara Dipastikan Hadir dalam IFEX 2023

Thursday, 09 March 23 Bonita Ningsih

Indonesia International Furniture Expo (IFEX) 2023 kembali hadir untuk ke-8 kalinya sebagai pameran business to business (B2B) mebel dan kerajinan terbesar di ASEAN. Pameran persembahan Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (HIMKI) bersama  Dyandra Promosindo diselenggarakan pada 9-12 Maret 2023 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta. 

Daswar Marpaung, Presiden Direktur Dyandra Promosindo, mengatakan bahwa penyelenggaraan IFEX 2023 menghadirkan lebih banyak peserta jika dibandingkan tahun lalu yaitu 500 eksibitor dari domestik maupun internasional. Adanya peningkatan jumlah peserta tersebut membuat IFEX 2023 menggunakan seluruh hall JIExpo untuk mengakomodir kebutuhan dan keinginan para peserta. 

BACA JUGA:   IDEC 2023 Hadirkan 26 Seminar Ilmiah

Masing-masing peserta hadir dengan produk unggulannya yang unik dan juga inovatif. Secara konsisten, IFEX, juga selalu menampilkan ragam produk ciri khas Indonesia yang sustainable design, handmade dari pengrajin-pengrajin lokal dari berbagai daerah Indonesia, serta didukung dengan teknologi yang disesuaikan dengan perkembangan masa kini. 

“Penyelenggaraan IFEX merupakan bentuk dan dukungan untuk selalu mendorong industri furniture dan kerajinan agar terus berkarya. Kami berharap penyelenggaraan IFEX dapat memberikan nilai positif dan memiliki dampak yang luas baik kepada masyarakat maupun industri yang terlibat di dalamnya,” ujar Daswar.

BACA JUGA:   MGTO Gelar Roadshow Pariwisata Macao di Jakarta

Sebagai pameran B2B internasional, IFEX 2023, juga menghadirkan pembeli potensial dari berbagai negara. Ketua Presidium Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (HIMKI), Abdul Sobur, mengatakan bahwa per hari ini jumlah pembeli yang mendaftar untuk hadir dalam IFEX 2023 berjumlah 12.000 dari 112 negara di dunia.

“Selain Indonesia, negara asal buyers yang sudah registrasi IFEX 2023 adalah India, Amerika Serikat, Australia, Prancis, Jepang, dan lainnya. Tetapi, jumlah tersebut biasanya akan bertambah lagi saat hari terakhir,” kata Sobur.

BACA JUGA:   Food & Hotel Indonesia 2023 Hadirkan 750 Perusahaan Lokal dan Mancanegara 

Harga tiket IFEX 2023 untuk tiga hari pertama adalah Rp150.000 untuk trade visitors. Pada hari terakhir harga tiket yang ditawarkan seharga Rp75.000 untuk retail dan trade visitors dan Rp25.000 untuk pelajar. Pengunjung dapat datang ke IFEX dengan jam operasional pukul 09.00-18.00 WIB.