Sebentar lagi kita akan menyambut tahun yang baru, dan kita akan merayakan malam yang menjadi favorit semua orang, yakni malam tahun baru. Menjelang akhir tahun, Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel menghadirkan beragam kemeriahan untuk dinikmati para tamunya, yang dimulai dari November 2018 hingga Januari 2019.
Pada 30 November 2018 akan ada Christmas Tree Lighting Ceremony di lobi hotel yang berlangsung pada jam 18.00-20.00. Para tamu bisa menikmati cokelat panas mulled wine sambil menyanyikan lagu-lagu natal dan berfoto bersama Sinterklas.
Sepanjang Desember 2018, para tamu pun bisa menikmati Christmas Afternoon Tea di Lobby Lounge dari jam 15.00 hingga 18.00. Nikmati sajian miniatur sandwiches, homemade scones dengan selai, krim dan kue mini Christmas dengan harga mulai dari Rp150.000 per orang atau Rp280.000 untuk dua orang.
Banyak cara untuk menikmati apel. Nikmati koktail spesial dengan bahan dasar apel di Lobby Lounge pada 3-15 Desember 2018 dengan harga mulai dari Rp125.000 per gelas.
Manjakan lidah Anda pada musim Natal dengan sajian Seasonal Winter Festive. Promo ini berlangsung pada 17-29 Desember 2018 di Lobby Lounge.
Di malam Natal pada 24 Desember 2018, Anda bisa merayakannya bersama keluarga dengan Christmas Eve Dinner. Sajian makan malam buffet ini hanya seharga Rp488.000 per orang. Keesokan harinya, Anda bisa kumpul kembali bersama keluarga sambil menikmati sajian lunch buffet seharga Rp488.000 per orang.
Puncak kemeriahan perayaan akhir tahun akan berlangsung pada 31 Desember 2018 dengan tema “Grand Fantasia with Rossa: New Year’s Eve Dinner and Countdown Party”. Selain akan dihibur oleh penampilan salah satu diva Indonesia, Rossa, para tamu juga berkesempatan mendapatkan grand prize menarik. Untuk dapat menikmati makan malam di pergantian tahun ini, para tamu cukup membayar Rp1.281.000 per orang.
Selain itu, Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel juga memberikan paket menginap Grand Fantasia di malam Tahun Baru dengan harga mulai dari Rp2.399.000 per malam (minimal menginap dua malam).
Nikmati suasana berbeda pada malam tahun baru 31 Desember 2018 di Lobby Lounge Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel. Dengan entrance fee hanya Rp328.000, Anda bisa menikmati menu ala carte sambil mendengarkan Spectrum Band, dari jam 21.00 hingga dini hari. Harga ini termasuk satu minuman. Atau buat reservasi di sofa besar dengan minimum pembelian Rp1,5 juta, tapi tidak termasuk entrance fee, atau sofa kecil dengan minimum pembelian Rp1 juta tidak termasuk entrance fee.
Tidak hanya itu, Anda bisa juga memilih untuk menghabiskan malam sambil makan malam di Anigre, dengan harga termasuk entrance fee ke Lobby Lounge. Reservasi pertama pada jam 18.00-20.30 dengan harga Rp588.000 per orang. Sementara reservasi kedua dari jam 20.30-00.00 dengan harga Rp788.000 per orang. Dengan tema “Around The World”, malam tahun baru Anda akan menjadi tidak terlupakan.
Lalu, isi hari pertama di tahun 2019 dengan menikmati makan siang di Anigre. Nikmati makan siang buffet hanya dengan Rp428.000 per orang, mulai dari jam 12.00 hingga 15.00.
KOMENTAR
0