Berwisata kini tak lagi sulit, terutama untuk berwisata ke luar negeri. Bila tiket pesawat dirasa terlalu mahal jika sekaligus dibayar di muka, maka saat ini Anda bisa membayar tiket pesawat dengan cara dicicil. Ya, maskapai SpiceJet telah meluncurkan program baru yang memungkinkan penumpang untuk membayar tiket pesawat mereka dengan cara dicici.
Dengan program “Book Now, Pay Later”, maskapai penerbangan yang berbasis di Delhi tersebut akan menawarkan kesempatan pada pelanggan untuk membayar tiket mereka dengan dicicil selama tiga bulan, enam bulan, sembilan bulan, atau 12 bulan. Program ini awalnya disediakan bagi calon penumpang yang memesan menggunakan kartu kredit yang berasal dari India, seperti Axis Bank, HSBC, Kotak Bank, dan Standard Chartered Bank. Bunga cicilan tersebut ditetapkan sekitar 12-14%.
“Memberikan kenyamanan pelanggan dan meningkatkan pilihan melalui program wisata yang unik adalah filosofi utama SpiceJet. Kami yakin bahwa skema ini akan membuat perjalanan udara lebih ekonomis dan lebih layak dari sebelumnya untuk para pelanggan yang ingin melakukan perjalanan sekarang, tapi bayar belakangan,” kata Debojo Maharshi, Chief Marketing Officer SpiceJet.
Untuk sementara, fasilitas cicilan tiket ini baru tersedia untuk pemesanan tiket melalui website resmi SpiceJet.
Penulis: Reisha Pahlevi
KOMENTAR
0