Mengajak Mahasiswa untuk Sadar Wisata

Wednesday, 15 May 19 Bayu Hari

Untuk menciptakan kader sadar wisata, Kementerian Pariwisata (Kemenpar) menggelar program “Goes to Campus”. Kegiatan ini terkait dengan upaya melibatkan generasi milenial untuk mempromosikan pariwisata nasional.

Asisten Deputi Pengembangan SDM Pariwisata dan Hubungan antar Lembaga Kemenpar Wisnu Bawa Tarunajaya saat pelatihan dasar SDM Goes To Campus di Universitas Indonesia, Depok, Senin (13/5/2019) mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan meningkatkan wawasan kepariwisataan mahasiswa. 

Hal ini penting mengingat mahasiswa dapat menjadi kader atau agen kepariwisataan yang memiliki kecenderungan aktif pada berbagai platform media sosial.

BACA JUGA:   Investor Mulai Bangun Prasarana Pariwisata Danau Toba

“Saat ini kita bisa melihat kecenderungan mahasiswa (generasi milenial), kalau berkunjung ke tempat wisata biasanya langsung mengunggah foto atau video, sehingga mampu menarik orang lain untuk mengunjungi lokasi wisata tersebut,” katanya.

Diikuti oleh sekitar 500 mahasiswa Universitas Indonesia, kegiatan ini juga diharapkan mampu membuka wawasan mahasiswa tentang alur proses bisnis pariwisata, dan kebijakan pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pariwisata.

BACA JUGA:   ASEAN Terapkan 6 Strategi Promosi Pariwisata Bersama

“Mahasiswa sebagai ‘agent of change’ di lingkungan masyarakat merupakan tumpuan besar tujuan dalam mendukung pengembangan pariwisata. Karena mahasiswa memiliki idealisme dan prinsip yang dapat dikembangkan apabila dapat ditunjang dengan motivasi dan pembelajaran yang tepat,” kata Wisnu.

Wisnu juga menjelaskan peran serta mahasiswa sangat diharapkan dalam memahami kondisi terkini pariwisata nasional, sehingga mereka dapat memahami peta kepariwisataan nasional sebagai bekal berwirausaha dalam bidang pariwisata. 

BACA JUGA:   Waduk Muara Disulap Jadi Obyek Wisata

“Perguruan tinggi atau para akademisi sangat berperan dalam pengembangan sektor kepariwisataan salah satunya adalah peningkatan kapasitas SDM kepariwisataan melalui berbagai program pengabdian maupun riset,” kata Wisnu.