Berburu Diskon Rp7 Juta di Jenius Online Travel Fair

Friday, 06 October 23 Harry
Jenius online travel fair

Setelah mendapatkan antusiasme yang sangat tinggi pada Agustus dan September kemarin, program 7 Hari 7 Malam #jadilebihjenius kembali digelar pada Oktober ini, tepatnya pada 11-17 Oktober 2023. Menariknya, program ini juga dilengkapi dengan Jenius Online Travel Fair yang digelar untuk pertama kalinya. Travel fair ini dapat diakses melalui www.jenius.com/pages/travelfair.

Program 7 hari 7 malam #jadilebihjenius ini menawarkan promo makan dan minum di berbagai restoran, serta promo di merchant pilihan dan promo fitur pilihan.

Sementara itu, Jenius Online Travel Fair menghadirkan program yang berbeda dibanding travel fair lainnya, yaitu voucher war untuk mendapatkan diskon hingga Rp7 juta. Syarat untuk mengikuti voucher war tersebut hanya dengan membeli voucher senilai Rp7.007 di Loket.com menggunakan kartu kredit dan kartu debit Jenius Visa. Kemudian, voucher tersebut dapat di-redeem di Traveloka untuk berbagai kebutuhan, seperti membeli tiket transportasi, akomodasi, hingga aktivitas berlibur.

BACA JUGA:   Jenius Membuka Pintu Kemudahan Keuangan Digital

Total akan ada lebih dari 5.000 voucher yang diperebutkan dalam war tersebut, dengan cashback yang berbeda-beda, mulai dari Rp500.000 hingga Rp7 juta. Untuk mendapatkan cashback Rp500.000, minimum transaksi yang dilakukan adalah Rp2,5 juta. Sementara cashback Rp7 juta diberikan untuk minimum transaksi Rp50 juta.

Selain mendapatkan potongan harga hingga Rp7 juta, konsumen juga bisa mendapatkan ekstra cashback hingga Rp2,5 juta dari Flexi Cash. Sementara bagi pengguna baru Jenius berkesempatan mendapatkan cashback tambahan hingga Rp500.000 dengan mengikuti voucher war dan transaksi di Traveloka.

Beberapa promo lain dalam Jenius Online Travel Fair adalah cashback hingga Rp250.000 dengan mengaktifkan mata uang asing di Jenius, bonus hingga 10.000 YAY Points, dan cicilan 0% hingga 12 bulan menggunakan kartu kredit Jenius.

BACA JUGA:   Pengunjung Jakarta Fair Minggu Ketiga Tembus 2,5 Juta Orang

Anita Ekasari, Digital Banking Business Stream Head Bank BTPN, mengatakan, voucher war tersebut berlangsung dari jam 7 pagi hingga jam 7 malam. “Voucher yang dimenangkan hari itu, harus langsung di-redeem di hari itu juga atau akan hangus. Orang yang sudah berhasil mendapatkan voucher, masih boleh mengikuti voucher war keesokan harinya,” ujar Anita.

Melanie Putria, Teman Jenius, mengatakan, “Biasanya war digunakan untuk membeli tiket konser. Tapi, kali ini, Jenius menghadirkan war untuk mendapatkan voucher potongan harga untuk traveling. Mekanisme travel fair yang baru dan seru ini salah satu yang membuat saya tertarik untuk ikutan. Tidak hanya itu, saya bisa membeli tiket akomodasi ke destinasi yang sudah lama saya impikan untuk berlibur bersama keluarga, sambil menikmati fleksibilitas dalam memilih akomodasi sesuai dengan preferensi saya dan keluarga.”

BACA JUGA:   Program-Program Menarik di IT&CM China dan CTW China 2024

Untuk turut mempermudah para pengguna Jenius dalam bertransaksi di luar negeri, kini Jenius juga telah menambahkan dua mata asing terbaru ke dalam aplikasinya, yaitu Baht Thailand dan Yuan Cina.

“Kini, ada 9 mata uang asing di Jenius. Di Jenius sendiri bisa digunakan untuk jual-beli mata uang asing, serta kirim dan terima mata uang asing dengan mudah dan real time,” ujar Anita.