Kemenparekraf Prediksi Perputaran Ekonomi Saat Libur Lebaran Mencapai Rp276,11 Triliun

Friday, 05 April 24 Bonita Ningsih
wisatawan di candi borobudur

Hari Raya Idul Fitri menjadi momen yang tepat untuk berkunjung ke rumah saudara maupun kerabat hingga berlibur bersama keluarga. Tak ayal, destinasi wisata favorit setiap daerah akan dipenuhi oleh masyarakat selama momen libur Lebaran 2024 ini. 

Dengan adanya pergerakan tersebut, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) memproyeksikan perputaran ekonomi di sektor parekraf akan mencapai Rp276,11 triliun saat momen libur Lebaran 2024. Deputi Bidang Kebijakan Strategis Kemenparekraf, Dessy Ruhati, mengatakan angka tersebut mengalami kenaikan sebesar 15 persen jika dibandingkan dengan momen Lebaran tahun lalu.

“Kenaikannya cukup signifikan yang mana tahun sebelumnya potensi perputaran ekonomi di sektor ini hanya Rp240,01 triliun,” katanya di Jakarta beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:   Lepas dari Ibu Kota Negara, Jakarta Ingin Menjadi Pusat MICE di Indonesia

Menurutnya, proyeksi perputaran ekonomi tersebut tak lepas dari potensi pergerakan masyarakat selama periode libur Lebaran 2024. Berdasarkan prediksi Kementerian Perhubungan akan ada sekitar 193,6 juta orang yang melakukan mobilitas selama libur Lebaran tahun ini. 

“Angka ini meningkat dibandingkan pada masa Lebaran tahun 2023 yakni 123,8 juta orang,” dia menambahkan. 

Pihaknya juga memprediksi, pergerakan wisatawan nusantara terbanyak akan mengarah ke Pulau Jawa dengan tiga daerah tujuan utama. Pertama adalah Jawa Tengah sebanyak 61,6 juta orang, Jawa Timur 37,6 juta orang, dan Jawa Barat 32,1 juta orang.

Pergerakan masyarakat di momen libur Lebaran paling banyak menggunakan moda transportasi kereta api, bus, mobil, dan motor pribadi. Dengan jumlah pelaku perjalanan terbanyak berasal dari daerah Jawa Timur sebesar 16,2 persen, Jabodetabek 14,7 persen, dan Jawa Tengah sebesar 13,5 persen.

BACA JUGA:   Kemenparekraf Siapkan 110 Event dalam KEN 2023

Sedangkan, destinasi wisata favorit saat libur Lebaran tahun ini adalah D.I. Yogyakarta di Malioboro dan Parangtritis. Kemudian Jawa Tengah dengan Candi Borobudur, Jawa Timur di kawasan Gunung Bromo, hingga Jawa Barat di Ciwidey, Pangandaran, dan Lembang. 

Untuk destinasi pilihan di Jabodetabek yaitu Puncak Bogor dan Ragunan. Masyarakat yang memilih untuk berlibur di momen libur Lebaran akan memilih rata-rata durasi berwisata mencapai 2 hingga 4 hari atau 1 hari (day trip).

BACA JUGA:   Rayakan Hari Pahlawan dengan Konser Peluncuran Album Lagu WR Soepratman 

Adapun preferensi daya tarik wisata yang menjadi favorit masyarakat saat libur Lebaran adalah pantai/danau, pusat kuliner, pegunungan/agrowisata, taman rekreasi/kebun binatang, dan pusat perbelanjaan. Data tersebut diambil dari hasil analisis sementara dan survei yang dilakukan Kemenparekraf.

“Kami berharap kesiapan dari destinasi baik keamanan dan kenyamanan menjadi bagian yang penting juga dalam menghadirkan kelancaran di momen libur lebaran tahun ini,” Dessy menambahkan.